Connect with us

Games+

Game Arcade Online yang wajib kamu mainkan

Published

on

game arcade

Seiring berjalannya waktu, teknologi semakin berkembang. Begitu juga dengan perkembangan video game yang semakin canggih dari segi alat maupun kualitas video yang ditampilkan. Pada tahun 80-90an, game arcade sangat laris di pasaran dimana semua orang berbondong-bondong memenuhi tempat arcade untuk bermain game terutama saat weekend. Kini jenis video game pun semakin beragam jenisnya. 

Dengan banyaknya jenis game yang tersedia, pasti terkadang kamu merindukan game jadul yang sering kamu mainkan pada saat itu. Yuk mari kita bernostalgia dengan game arcade yang kini dapat kamu mainkan secara online. 

1. Pac-Man

Game Arcade Pac Man

Siapa yang tak tahu dengan game legendaris yang satu ini, selain konsep game yang unik game ini juga memiliki karakter yang sangat iconic. Dalam memainkan Pac-Man kamu akan berperan menjadi karakter yang berbentuk bulat kuning dimana kamu harus menghindari para hantu yang ada. Kamu harus memakan semua koin yang terdapat di dalam labirin. Jika kamu memakan buah, maka itu bonus poin untuk kamu karena kamu dapat makan para hantu dengan batas waktu yang ditentukan. Kamu dapat bermain game ini langsung pada laman google.

2. Strikers 1945

Game Arcade Strikers 1945

Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan game arcade bergenre action shooter yang satu ini. Strikers 1945 memiliki latar belakang game pada zaman perang dunia ke-2 yang mana disini kamu bertugas untuk melawan pesawat-pesawat musuh. Game yang popular pada tahun 90an ini sekarang dapat kamu mainkan secara online melalui aplikasi RCTI+.

3. Zombie Tsunami

Game Zombie Tsunami

Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan game zombie yang satu ini. Game ini masih menggunakan konsep jump and run sehingga sangat mudah dimainkan. Semakin lama kamu berlari maka tantangan yang ada dalam game akan semakin sulit. Dalam game ini kamu harus menangkap para warga yang berada di jalanan. Warga yang kamu tangkap nantinya akan menjadi kawanan kamu yang nantinya akan membantu kamu untuk melewati semua rintangan yang ada di dalam game. 

4. Tetraplus

Game Tetraplus

Siapa yang tak tahu dengan game balok legendaris yang memiliki bentuk dan warna beragam ini. Dalam game ini kamu harus menempatkan bentuk balok yang beragam secara tertata agar tumpukan balok tidak mencapai batas puncak layar. Kamu harus memenuhi full tiap barisnya tanpa celah yang nantinya baris tersebut akan hilang dan kamu akan mendapatkan poin. Game yang rilis pada tahun 80an ini sekarang dapat kamu mainkan secara online dengan smartphone dan gadget kamu melalui aplikasi RCTI+.

5. Professor Bubble

Game Arcade Professor Bubble

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan game dengan konsep bubble yang satu ini. Dalam game ini nantinya kamu akan berperan sebagai professor bubble yang menembak bola warna-warni. Cara bermain Porfessor Bubble adalah kamu harus menembaki bola-bola yang ada sesuai dengan warnanya. Bola-bola akan meledak jika terdapat minimal 3 bola yang bertumpuk dengan warna bola yang sama. Bola-bola yang meledak nantinya akan menjadi poin untuk kamu. Pun kamu harus menembaki bola-bola yang ada sampai habis tak tersisa untuk melanjutkan ke level berikutnya. Kamu dapat memainkan seru ini melalui aplikasi RCTI+ secara gratis.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.