Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Concacaf: Amerika Serikat dan Meksiko Lolos ke Putaran Final

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Concacaf: Amerika Serikat dan Meksiko Lolos ke Putaran Final

Olahraga | okezone | Kamis, 31 Maret 2022 - 10:33
share

TIMNAS Amerika Serikat dan Timnas Meksiko lolos ke Piala Dunia 2022. Di sisi lain, Timnas Kosta Rika mesti berjuang lagi di Playoff Konfederasi Antar Benua.

Hasil ini diketahui usai pertandingan Amerika Serikat vs Meksiko selesai. Sekadar informasi, pertandingan ini berlangsung di Stadion Nasional Kosta Rika, Kamis (31/3/2022) pagi WIB. Amerika Serikat kalah 0-2 dari Kosta Rika.

Kosta Rika vs Amerika Serikat (Foto: Retuers)

Amerika Serikat tampil dominan sejak awal pertandingan. Tim berjuluk Yanks itu sukses mencatatkan 60 persen penguasaan bola.

Meski demikian, Amerika Serikat justru kebobolan dua gol di babak kedua dalam waktu kurang dari 10 menit. Dua gol untuk Kosta Rika di babak kedua tercipta melalui kaki Juan Vargas (51) dan Anthony Cotreras (59).

Hingga pertandingan usai, Christian Pulisic dkk tidak mampu membobol gawang yang dikawal Keylor Navas. Akhirnya, Kosta Rika berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-0.

Hasil ini tidak lantas membuat Kosta Rika mendapatkan tiket menuju Qatar. Sebab, meski menang, tim asuhan Luis Fernando Suarez masih kalah selisih gol dari Amerika Serikat. Sebab, Yanks yang berhak langsung lolos ke Piala Dunia 2022.

Sementara itu, Kosta Rika harus terlebih dahulu berjuang melalui babak Playoff Konfederasi melawan wakil Oceania, Selandia Baru. Pertandingan itu akan memperebutkan satu tiket menuju Qatar.

Beralih ke pertandingan lainnya, Meksiko sukses menggasak El Savador dengan skor akhir 2-0. Bermain di Stadion Azteca, Meksiko, tim asuhan Gerardo Martino tampil percaya diri sejak awal pertandingan.

Topik Menarik