ASN Ditangkap karena Diduga Jadi Bos Pungli di Mercusuar Anyer, Ini Identitasnya

ASN Ditangkap karena Diduga Jadi Bos Pungli di Mercusuar Anyer, Ini Identitasnya

Nasional | reqnews.com | Senin, 9 Mei 2022 - 02:01
share

JAKARTA, REQnews - Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) berinisial AP (53) diduga terlibat dalam penarikan pungutan liar (pungli) di zona parkir Mercusuar Anyer.

Kapolres Cilegon AKBP Sigit Heryono mengatakan ASN yang kini sudah diamankan tersebut bekerja di Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub, yang bertugas di Mercusuar Distrik Kelas I Tanjung Priuk.

Menurut Sigit, sejumlah tukang parkir liar di kawasan Mercusuar Anyer melakukan penarikan pungli, lalu menyetornya kepada AP.

"Bahwa area Mercusuar Anyer aset milik Distrik Kelas I Tanjung Priuk Dirjen Hubla Kemenhub RI dibuka untuk umum dijadikan destinasi wisata pantai," kata Sigit, seperti dikutip dari Suara , Minggu 8 Mei 2022.

Selain AP, ada dua orang lainnya yang juga sudah diamankan, mereka adalah MY (43) dan AA (39) yang merupakan tukang parkir liar.

Kedua juru parkir tersebut menetapkan tarif parkir sebesar Rp20.000 untuk kendaraan roda dua sementara Rp50.000 untuk kendaraan roda empat.

Lebih lanjut menurut Kapolres Cilegon, tarif tersebut sama sekali tidak diberlakukan di area itu. Selain itu, para pengunjung yang masuk dan membayar dengan tarif yang sesuai pun tidak mendapatkan tiket masuk.

Topik Menarik