5 Pemain Lokal Hasil Didikan Shin Tae-yong yang Dulunya Bukan Siapa-Siapa Kini Jadi Pemain Gacor di Timnas Indonesia U-23

5 Pemain Lokal Hasil Didikan Shin Tae-yong yang Dulunya Bukan Siapa-Siapa Kini Jadi Pemain Gacor di Timnas Indonesia U-23

Terkini | okezone | Selasa, 30 April 2024 - 16:31
share

ADA 5 pemain lokal hasil didikan Shin Tae-yong yang dulunya bukan siapa-siapa kini menjadi pemain gacor di Timnas Indonesia U-23. Bahkan beberapa nama adalah pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia senior.

Kehebatan Shin Tae-yong dalam memaksimalkan pemain terbukti jitu. Sebab selain andal di timnas, beberapa nama pun juga ikut bersinar di klub mereka masing-masing. Lantas siapa saja mereka?

Berikut 5 Pemain Lokal Hasil Didikan Shin Tae-yong yang Dulunya Bukan Siapa-Siapa Kini Jadi Pemain Gacor di Timnas Indonesia U-23:

5. Komang Teguh


Komang Teguh memang belum pernah dipanggil STY ke timnas senior, namun bila membicarakan kelompok umur, maka ia adalah salah satu bek andalan pelatih asal Korea Selatan tersebut. Komang sejauh ini adalah bek yang kerap menghiasi Timnas Indonesia U-23.

Termasuk di Piala Asia U-23 2024 ini. Dalam turnamen yang digelar di Qatar tersebut, Komang selalu dimainkan, kecuali saat Garuda Muda tumbang 0-2 dari Uzbekistan U-23 di babak semifinal.

4. Rizky Ridho


Rizky Ridho sebelumnya kesulitan mencari ruang di skuad utama Persebaya Surabaya. Namun, semenjak bersinar di timnas kelompok umur bersama Shin Tae-yong, Rizky perlahan mulai menjadi andalan Bajul Ijo.

Bahkan Persija Jakarta akhirnya merekrut Rizky Ridho pada musim panas 2023 lalu. Rizky kini menjadi andalan di lini belakang Timnas Indonesia senior dan Persija, tentu semua itu berkat kepercayaan yang sudah diberikan oleh Shin Tae-yong.

Topik Menarik