Menikmati Lezatnya Nasi Kebuli Kuliner Khas Timur Tengah di Kota Banjar

Menikmati Lezatnya Nasi Kebuli Kuliner Khas Timur Tengah di Kota Banjar

Gaya Hidup | tasikmalaya.inews.id | Kamis, 25 April 2024 - 16:21
share

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id Menikmati nasi kebuli, kuliner khas Timur Tengah di Kota Banjar.

Kota Banjar, Jawa Barat, memiliki beragam pilihan kuliner, termasuk makanan lokal maupun khas daerah lainnya.

Salah satunya adalah nasi kebuli, hidangan khas Timur Tengah yang dapat dinikmati oleh para pecinta kuliner di Priangan Timur, terutama di Kota Banjar.

Nasi kebuli dengan berbagai macam topping kini dapat dinikmati di Rumah Makan Korina yang terletak di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Banjar, Jawa Barat.

Menurut pemilik Korina, Rina Korina, nasi kebuli memiliki rasa yang dapat memanjakan lidah para pecinta kuliner.

Dengan beragam pilihan topping dan rempah-rempah khas, nasi kebuli ini memikat banyak orang yang mencicipinya.

Tidak mengherankan bahwa hidangan kuliner ini kini menjadi favorit di kalangan para pecinta kuliner di Kota Banjar.

 

Rina mengungkapkan, bahwa mereka telah menyajikan nasi kebuli sejak tahun 2019, tetapi baru mulai diminati secara besar-besaran oleh masyarakat sejak bulan Juni 2023 hingga saat ini.

Ia sengaja menjadikan nasi kebuli sebagai menu andalan di rumah makannya karena tidak ada tempat lain di Kota Banjar yang menyajikan makanan khas Timur Tengah.

"Bagi pengunjung yang ingin menikmati nasi kebuli, mereka bisa datang ke Korina. Kami menyajikan nasi kebuli dengan berbagai topping, mulai dari daging ayam, sapi, kambing, hingga telur," ujar Rina.

Selain nasi kebuli, Rumah Makan Korina juga menyediakan berbagai menu lainnya seperti bukakak, nasi liwet, ayam penyet, dan masih banyak lagi.

Berbagai hidangan lain seperti nasi bakar, lapis sapi, semur ayam, dan masih banyak lagi juga tersedia untuk dinikmati oleh para pecinta kuliner.

"Kami juga melayani pemesanan menu spesial seperti sop gurame, sop ikan gabus, sop iga, cobek sapi, sate sapi, sate ayam, dan lainnya," tambahnya.

"Jadi, mari datang ke Korina dan nikmati hidangan kami. Kami pastikan rasanya lezat dengan harga yang terjangkau," pungkasnya.

Topik Menarik