Profil dan Biodata Personel The Strokes, Band Line Up di We The Fest 2023

Profil dan Biodata Personel The Strokes, Band Line Up di We The Fest 2023

Seleb | BuddyKu | Kamis, 23 Februari 2023 - 19:34
share

JAKARTA, celebrities.id The Strokes, band genre rock asal New York, akan memeriahkan festival musik We The Fest yang digelar di Jakarta pada Juli 2023 mendatang. The Strokes merupakan salah satu line up dari segudang musisi yang bakal tampil di We The Fest.

Sebelum menonton penampilan mereka, ketahui dulu profil dan biodata personel The Strokes. The Strokes beranggotakan lima orang personel yang terdiri dari Julian Casablancas sebagai vokalis, Nick Valensia, Albert Hammond Jr., Nikolai Fraiture, dan Fabrizio Moretti. Grup musik yang kerap membawakan lagu beraliran rock ini mulai debut pada 1998.

Dilansir berbagai sumber, Selasa (21/2/2023) simak lebih lanjut profil dan biodata personel The Strokes berikut ini.

Profil The Strokes

Casablancas, Nick, dan Fabrizio mulai bermain musik saat masih sekolah di Dwight School, Manhattan. Casablancas dan Fraiture sudah berteman meski Fraiture sekolah di Swiss. Saat Cassablancas sekolah di Swiss, dia bertemu dengan Albert Hammond Jr.

Berawal dari pertemanan, kelima personel tersebut lalu membentuk The Strokes pada 1998 dan pertama kali manggung di Lower East Side bernama Mercury Lounge. Kemudian mulai merilis album pertama bertajuk Is This It pada 2021.

Album perdana itu pun sukses terjual di seluruh dunia serta menuai banyak pujian. Menyusul Is This It, pada tahun 2003 The Strokes kembali mengeluarkan album baru berjudul Room on fire. Sayangnya, album itu tidak sesukses penjualan album pertama.

Kemudian, The Strokes kembali merilis beberapa album lain. Album studio pertama dengan judul The New Abnormal berhasil meraih penghargaan di Grammy Awards tahun 2021.

Biodata Personel The Strokes

1. Julian Casablancas (Vokalis)

Nama Lengkap: Julian Casablancas
Tempat, Tanggal Lahir: New York, 23 Agustus 1978
Profesi: Penyanyi, musisi, dan penulis lagu
Member grup band: Stroke, Voidz
Genre: Rock
Instrumen: Vokalis
Ayah: John Casablancas
Ibu: Jeanette Cristiansen

2. Nick Valensi (Gitaris)

Nama Lengkap: Nicholas Valensi
Tempat, Tanggal Lahir: New York, 16 Januari 1981
Profesi: Pemusik, komposer, penyanyi, penulis lagu
Member grup band: Stroke, CRX
Genre: Rock
Instrumen: Gitar, keyboard, vokal
Ibu: Danielle
Pasangan: Amanda De Cadenet

3. Albert Hammond, Jr. (Rythm)

Nama Lengkap: Albert Louis Hammond III
Tempat, Tanggal Lahir: Los Angeles, 9 April 1980
Profesi: Pemusik, penyanyi, penulis lagu, produser rekaman, perancang busana
Member grup band: Stroke
Genre: Rock
Instrumen: Gitar, keyboard, vokal
Ayah: Albert Hammond
Pasangan: Justina Hammond Jr.


4. Nikolai Fraiture (Bass)

Nama Lengkap: Nikolai Philippe Fraiture
Nama lain: Nickel Eye
Tempat, Tanggal Lahir: New York, 13 November 1978
Profesi: Pemusik
Member grup band: Stroke, Summer Moon
Genre: Rock
Instrumen: Gitar bass

5. Fabrizio Moretti (Drum dan perkusi)

Nama Lengkap: Fabrizio Moretti
Tempat, Tanggal Lahir: Rio de Janeiro, 2 Juni 1980
Profesi: Pemusik, DJ, seniman visual
Member grup band: Stroke, Machinegum
Genre: Rock
Instrumen: Drum, perkusi, gitar, bas, keyboard

Itulah profil dan biodata personel The Strokes yang akan ikut memeriahkan festival musik We The Fest 2023. Simak informasi menarik lainnya hanya di celebrities.id.

Topik Menarik