Jadi Penghantar Kantuk, Mengapa Alunan Musik Bisa Bikin Kita Tertidur?

Jadi Penghantar Kantuk, Mengapa Alunan Musik Bisa Bikin Kita Tertidur?

Seleb | indozone.id | Selasa, 15 Februari 2022 - 09:55
share

Beberapa orang mungkin mengalami gangguan dalam tidur atau sering disebut dengan insomnia. Beberapa orang lainnya sulit untuk tidur jika tidak ada hal-hal yang menghantarkan mereka ke dalam dunia mimpi tersebut.

Dalam mengatasi hal ini, beberapa orang memilih untuk menghidupkan musik dan mendengarkannya hingga terlelap. Selain digunakan sebagai hiburan, ternyata musik juga bisa menjadi penghantar kantuk pada diri seseorang. Kok bisa ya?

Dikutip dari Phsycologydaily , musik yang kita dengarkan memiliki pengaruh yang besar bagi otak. Saat beristirahat, otak adalah organ tubuh yang bertanggung jawab besar dalam mengatur posisi nyaman dan juga relaks. Sehingga hubungan antar tidur dan mendengarkan musik dilakukan otak secara bersamaan.

Untuk bisa menghantarkan tidur, otak akan menghasilkan hormon yang bakal membuat susasana hati menjadi tentram dan tenang. Sehingga saat kamu berusaha tidur dengan mendengarkan musik, otak akan merespons musik dan mengirim sinyal ke organ tubuh lainnya. Salah satu organ yang ikut berproses merespons adalah laju pernapasan di paru-paru dan jantung.

Namun, untuk menjadi penghantar tidur kamu tidak bisa memilih sembarang musik. Disarankan kamu bisa memilih musik yang memiliki kecepatan tempo 60 hingga 80 BPM. Karena hal ini serasi dengan detak jantung manusia dalam kondisi relaks.

Karena dalam usaha tidur dengan mendengarkan musik memiliki tujuan untuk tubuh agar merasa tenang. Dengan begitu, tubuh pun menemukan titik kenyamanan dan membuatnya secara otomatis akan terlelap tidur.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik