Ahsan Tak Menyesal Belum Raih Medali Olimpiade, Sang Legenda Kirim Pesan Menyentuh

Ahsan Tak Menyesal Belum Raih Medali Olimpiade, Sang Legenda Kirim Pesan Menyentuh

Olahraga | inews | Rabu, 27 Maret 2024 - 21:27
share

JAKARTA, iNews.id- Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan ikhlas belum memiliki medali olimpiade hingga saat ini. Ahsan tetap bersyukur dan memetik pelajaran yang bisa memotivasi para juniornya.

Menginjak di usia 36 tahun, Ahsan telah tiga kali tampil di olimpiade. Satu kali mentas bersama Bona Septano pada 2012 dan dua kali bersama Hendra Setiawan pada 2016 dan 2020.

Sayangnya, Ahsan belum memboyong satu pun medali dari ajang multievent olahraga bergengsi tersebut. Paling tinggi, Ahsan harus puas menempati peringkat empat di Olimpiade Tokyo 2020.

Meski begitu, tak ada penyesalan dalam diri Ahsan. Pemain kelahiran Palembang itu tetap bersyukur karena sudah diberikan banyak gelar lainnya seperti Kejuaraan Dunia dan Asian Games.

"Ya pasti tujuan atlet kan pengennya juara olimpiade dan juara dunia. Kan yang memang belum didapat juara olimpiade," ungkap Ahsan saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung, Rabu (27/3/2024).

"Tapi sudah berusaha dari dulu. Sudah usaha enggak dikasih ya tetep alhamdulillah. Toh mungkin sudah banyak diganti sama yang lain-lain. Tetap bersyukur," lanjutnya.

Akan tetapi, Ahsan memetik pelajaran dari kurang berhasilnya ia meraih medali di olimpiade. Hal ini juga yang bisa dijadikan pelajaran bagi para juniornya yang saat ini akan menggantikan mereka di ganda putra.

"Mau ngasih tau (ke junior) saya juga belum dapat medali (olimpiade) haha. Ya pastinya ini empat tahun sekali, kesempatan enggak datang lagi," tambah Ahsan.

"Jangan punya pikiran nanti bisa lagi, jadi emang benar-benar kalau enggak sekarang, kapan lagi? bener-bener harus sudah fokus dari sekarang," tutupnya.

Topik Menarik