Banyak Klub Liga 1 Masih Nunggak Gaji Pemain

Banyak Klub Liga 1 Masih Nunggak Gaji Pemain

Olahraga | inews | Senin, 25 Maret 2024 - 20:50
share

JAKARTA, iNews.id Banyak klub Liga 1 2023-2024 yang masih menunggak gaji pemainnya. Hal itu diungkap CEO Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) Hardika Aji.

Sebagaimana diketahui, kompetisi kasta teratas di tanah air tersebut saat ini sudah memasuki pekan ke-29. Jadi, tinggal enam pekan sebelum fase championship series.

Sayangnya, masih ada sangkutan soal tunggakan gaji yang menghantui kompetisi ini seperti tahun-tahun sebelumnya.

Hardika Aji mengatakan, APPI terus mendata klub-klub Liga 1 yang melakukan penunggakan gaji. Namun, dia belum bicara secara detail terkait hal tersebut.

"Banyak. Sulit (bicara saat ini). Pada saatnya nanti akan dikeluarkan," kata Hardika Aji saat ditemui di Jakarta, Sabtu (23/3/2024).

Dia mengatakan ada pemain yang sudah membuat laporan terkait hal tersebut. APPI berusaha bergerak mengatasi polemik pemain dan klub terkait masalah itu.

"Sudah ada yang lapor. Itu tahap audiensi. Tunggakan bervariasi," ujarnya.

Hardika Aji kembali menegaskan sampai saat ini belum bisa bicara angka pasti terkait jumlah klub Liga 1 yang menunggak gaji. Namun, dia pastikan jumlahnya belum sampai belasan karena masih bisa dihitung dengan kedua tangan.

"Belum. Masih bisa dihitung pakai kedua tangan (jumlahnya)," ucapnya.

Topik Menarik