5 Pemain Asing Termahal di BRI Liga 1 2021/2022, Bali United Berkuasa

5 Pemain Asing Termahal di BRI Liga 1 2021/2022, Bali United Berkuasa

Olahraga | BuddyKu | Kamis, 23 Juni 2022 - 20:35
share

JAKARTA- Terdapat beberapa pemain asing termahal di BRI Liga 1 2021/2022. Karena dalam beberapa tahun terakhir, Liga 1 Indonesia selalu kedatangan pemain-pemain asing hebat.

Mereka datang dari negara-negara kaya akan sepak bola, seperti Argentina, Brasil dan negara lainnya. Selain memiliki skill yang hebat ternyata pemain-pemain asing tak jarang berbanderol mahal.

Seperti dikutip dari beberapa media, pemain-pemain asing mahal merumput bersama tim BRI Liga 1 Indonesia. Mereka dibanderol mahal karena skill olah bola sudah terbukti di lapangan hijau. Ingin tahu siapa saja 5 pemain asing termahal di BRI Liga 1 2021/2022.
Mari kita ulas informasi berikut ini;

Pemain Asing Termahal di BRI Liga 1 2021/2022

5. Aaron Evans (PSS Sleman)

Posisi kelima pemain asing termahal ditempati Aaron Evans. Dia memulai karir juniornya bersama Capital Football Academy di tahun 2011. Lalu di usia 16 tahun Aaron Evans pindah ke klub Canberra FC di Liga Premier ACT. Bersama Canberra FC, dia mencatatkan 64 penampilan.

Di tahun 2014, Aaron Evans hengkang ke klub liga Hongkong, Tai PO FC, dan bermain selama semusim. Dia tercatat beberapa kali main di klub liga Asia. Klub-klub tersebut antara lain, Kamphaeng Phet FC, Lanexang United FC. Serta di liga Indonesia sempat bermain dengan PS Barito Putera dan PSM Makassar.

Di musim Liga 1 2021/2022, dikabarkan PSS Sleman memboyong Aaron Evans dengan mahar Rp6,08 Miliar dan dikontrak selama semusim. Hal itu membuatnya menjadi salah satu pemain asing termahal musim ini.

4. William Pacheco (Bali United)

Pemain asing termahal nomor 4, yaitu William Pacheco. Di tanah kelahirannya Brasil, dia pernah memperkuat beberapa klub Liga Brasil. Salah satu klub yang pernah dibela adalah Corinthians. Selama di klub tersebut dia pernah satu lapangan dengan Willian Borges, pemain andalan Chelsea, beberapa musim lalu.

Selain Willian Borges, William Pacheco juga bermain dengan eks gelandang Arsenal, Edu Gaspar. Lalu dia mencoba peruntungannya bermain di Liga Indonesia bersama Persija Jakarta di tahun 2016.

Berselang 2 tahun kemudian William Pacheco hengkang ke Liga Malaysia bergabung Selangor FA. Semusim kemudian Bali United mendatangkannya dengan banderol Rp6,52 Miliar. Turut serta pemain-pemain lain gabung Bali United seperti Gusti Sandria, Leonard Tupamahu dan Gunawan Dwi Cahyo.

3. Marko Simic (Persija Jakarta)

Sebelum bermain dengan Persija Jakarta, Marko Simic pernah bermain di Liga Malaysia. Tercatat dia pernah bergabung dengan klub Negeri Sembilan dan Melaka United. Di tahun 2017, Marko Simic memutuskan untuk bergabung dengan Persija Jakarta. Disebut-sebut jika tim Macan Kemayoran tersebut rela merogoh kocek hampir Rp6,95 Miliar.

Bersama Persija Jakarta Marko Simic berhasil mempersembahkan trofi Liga Indonesia dan Piala Presiden musim 2018/2019. Tak hanya itu, dia juga berhasil merengkuh gelar pencetak gol terbanyak dengan raihan 28 gol.

2. Stefano Lilipaly (Bali United)

Stefano Lilipaly memulai karir juniornya ketika merumput bersama Jong FC Utrecht. Penampilan apiknya membawa dia ke tim senior FC Utrecht. Stefano Lilipaly menjalani laga debut seniornya di tahun 2011 kala berlaga melawan VVV Venlo di Eredivisie.

Dia sempat bermain untuk Almere City dan Consadole Sapporo. Setelah itu, Stefano Lilipaly mencicipi Liga 1 Indonesia bersama Persija Jakarta. Dia sempat diputus kontraknya oleh Persija Jakarta di tahun 2015 dan bergabung dengan SC Telstar.

Bali United lalu memboyongnya dengan dana Rp6,08 Miliar. Di bawah asuhan Stefano Cugurra membuat dia menjadi salah satu gelandang serang terbaik di Liga 1 Indonesia saat ini.

1. Marc Klok (Persib Bandung)

Mark Klok memulai karir profesional sepakbolanya bersama FC Utrecht di tahun 2013. Sempat bergabung dengan Scotlandia Ross County, Cherno Morne Varna dan Oldham Athletic.

Di tahun 2017 Mark Klok bermain di Liga 1 bersama PSM Makassar. Dia menjadi pilar penting tim Juku Eja bersama Jan Pluim dan Eero Markkanen. Saat Liga 1 musim 2020/2021 Mark Klok hengkang ke Persija Jakarta dan hanya semusim di sana.

Semusim kemudian Persib Bandung memboyongnya dengan dana Rp8,36 Miliar.

Demikian Pemain Asing Termahal di BRI Liga 1 2021/2022. Semoga informasi ini dapat memberikan manfaat kepada para pembaca semua.

Topik Menarik