Golkar Siapkan Ridwan Kamil, Ahmad Zaki dan Erwin Jaksa Maju Pilgub DKI 2024

Golkar Siapkan Ridwan Kamil, Ahmad Zaki dan Erwin Jaksa Maju Pilgub DKI 2024

Berita Utama | okezone | Rabu, 10 April 2024 - 14:15
share

JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto mengatakan ada tiga bakal kandidat yang dipersiapkan Golkar maju di Pilgub DKI Jakarta pada November 2024.

Ketiganya adalah mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil alias Emil, Ketua DPP Golkar DKI Jakarta Ahmad Zaki, dan Waketum Golkar Erwin Aksa.

"DKI Jakarta kemarin sudah kita sampaikan ada yang on the way (OTW) ke Jakarta, kita tunggu. Kemudian ada yang sudah diberi mandat, Pak Zaki. Kemudian ada yang sudah pasang billboard, namanya pak Erwin Aksa. Sudah pasang billboard, belum dikasih mandat," ujar Airlangga kepada pers usai Shalat Idul Fitri 1445 Hijriah bersama jajaran petinggi DPP Golkar di Masjid Ainul Hikmah, DPP Partai Golkar, Slipi Jakarta Barat, Rabu (10/4/2024).

Meskipun demikian siapa yang akan dipilih dan akan berkoalisi dengan partai politik lainnya kata Airlangga akan tergantung hasil evaluasi.

"Jadi tergantung evaluasinya. Kalau namanya muncul tentu kita akan rekomendasi," ungkap Airlangga Hartarto.

Airlangga menjelaskan pihaknya akan terus melakukan konsolidasi untuk mensukseskan Pilkada serentak tersebut.

"Ya tentu kita sudah persiapan pilkada sudah dilakukan. Partai Golkar kemarin sudah mengundang 1.164 calon untuk masing-masing menyiapkan program karena kita minta di bulan Mei itu nanti kita akan evaluasi pertama," ucap Airlangga.

Dalam kesempatan tersebut Airlangga menyebutkan Idul Fitri bermakna kemenangan sukacita menjalankan ibadah puasa serta sejalan dengan kemenangan di dalam kontestasi Pemilu 2024 baik itu Pileg, maupun Pilpres.

"Jadi dengan kemenangan ini tentu Golkar mengajak seluruh masyarakat untuk kembali momen idul Fitri ini digunakan utk bersatu kembali, mendamaikan hati, saling memaafkan, dan untuk membangun Indonesia ke depan. Dan kontestasi seluruhnya sudah berakhir," pungkas Airlangga Hartarto.

Topik Menarik