Turki Sebut Israel Terus Bujuk Trump Serang Iran

Turki Sebut Israel Terus Bujuk Trump Serang Iran

Terkini | inews | Sabtu, 31 Januari 2026 - 03:07
share

ISTANBUL, iNews.id - Turki menyebut Israel terus memprovokasi Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan para pejabat AS lainnya untuk menyerang Iran. Namun upaya keras Israel untuk membujuk AS itu diyakini tidak akan mudah.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Turki Hakan Fidan berharap AS tidak akan menyerah terhadap provokasi Israel agar menyerang Iran.

"Kita menyaksikan bagaimana Israel berusaha meyakinkan Amerika Serikat untuk menyerang Iran. Upaya Israel ini berpotensi menyebabkan kerusakan serius dalam situasi di kawasan kita yang telah rapuh," kata Fidan, dalam konferensi pers bersama mitranya dari Iran, Abbas Araghchi, di Istanbul, Jumat (30/1/2026), dikutip dari Sputnik.

"Kami berharap kepemimpinan AS akan bertindak bijaksana dan mencegah hal tersebut," ujarnya, lagi.

Sementara itu Araghchi mengatakan, Iran siap melanjutkan negosiasi nuklir dengan AS.

"Iran siap untuk kembali bernegosiasi dengan Amerika Serikat mengenai kesepakatan nuklir," tuturmya.

Dia menegaskan pemerintahan Iran tidak pernah berencana membuat senjata nuklir sebagaimana dituduhkan AS dan Israel. Iran mengembangkan nuklir hanya untuk kepentingan sipil yakni energi.

Di kesempatan terpisah, Presiden Iran Masoud Pezeshkian mengulangi peringatannya bahwa setiap serangan terhadap kedaulatan wilayah serta rakyatnya akan segeta dibalas tuntas.

Dalam percakapan telepon dengan Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan, Pezeshkian menegaskan pemerintahannya akan menghindari perang semaksimal mungkin.

"Kami tidak menerima perang dalam bentuk apa pun, tapi setiap agresi terhadap negara dan rakyat Iran akan mendapat pembalasan segera dan tegas," kata Pezeshkian.

Topik Menarik