Donald Trump Dukung Tokoh Muslim Jadi Senator Amerika Serikat

Donald Trump Dukung Tokoh Muslim Jadi Senator Amerika Serikat

Global | genpi.co | Senin, 6 Juni 2022 - 06:25
share

GenPI.co - Mantan Presiden Donald Trump memberikan dukungan bagi tokoh muslim Amerika Serikat Mehmet Oz untuk mencalonkan diri sebagai senator.

Mehmet Oz sendiri adalah seorang dokter selebritas yang dikenal dengan acara bincang-bincang kesehatan populer The Dr Oz Show.

Debut ahli bedah jantung itu di dunia pertelevisian berawal dari penampilannya di Oprah Winfrey Show

melansir BBC, Minggu (5/6), Oz tampil setelah mengalahkan calon lain dari Partai Republik, yakni Mantan Eksekutif Hedge Fund David McCormick.

Dia unggul atas McCormick setelah unggul tipis kurang dari 1000 suara, di mana Oz meraih 419.643 suara, sementara McCormick 418.727.

Dalam sebuah pernyataan pada hari Jumat (3/6), McCormick mangatakan dirinya menelepon Mehmet Oz untuk mengucapkan selamat kepadanya atas kemenangannya.

Dia mengatakan akan memberikan "dukungan penuh" kepada Oz.

Dalam serangkaian cuitan, Oz berterima kasih kepada McCormick atas pernyataannya yang "ramah".

Kini menghadapi calon Demokrat John Fetterman yang baru pulih dari stroke, Oz akan menjadi senator Muslim pertama di negara itu jika terpilih.

Dalam sebuah video bahkan sebelum penghitungan ulang dimulai, Oz menggambarkan dirinya sebagai calon "dugaan dari Partai Republik".

Dia telah didesak oleh pelindung politiknya, Donald Trump, untuk menyatakan kemenangan sambil menunggu hasil resmi.(*)

Video viral hari ini:

Topik Menarik