Geger! Baim Wong Diduga Oplas Hidung di Korsel
JAKARTA, iNews.id - Artis Baim Wong diduga memutuskan untuk mengoperasi plastik hidungnya atau dalam dunia medis disebut rhinoplasty di Korea Selatan. Benarkah?
Baim Wong membawa kabar mengejutkan, dia diduga memutuskan melakukan rhinoplasty di Korea Selatan. Menurut Baim, keputusan itu diambil setelahnya berpikir tiga hari lamanya.
Menurut Baim, awalnya dia berpikir bahwa tindakan rhinoplasty hanya untuk perempuan. Namun, entah karena pertimbangan apa, akhirnya Baim berani melakukan tindakan estetika tersebut.
"Kayaknya gak mungkin deh, kayak cewek saja. Kami kan laki-laki. Dan setelah 3 hari mikir, dijogetin saja dulu," kata Baim Wong, dikutip Selasa (27/1/2026).
Dari beberapa foto yang diunggah di Instagram, Baim Wong tampak melakukan serangkaian tes sebelum menjalani rhinoplasty. Dokter yang menanganinya pun dipastikan bukan orang sembarangan.
Dan di postingan yang sama, Baim Wong pun terlihat tertidur lesu di kasur dengan selimut tebal dan tabung oksigen terpasang di hidung dan mulutnya. Ada dugaan, ini merupakan foto sebelum Baim melakukan rhinoplasty.
Kabar Baim Wong diduga rhinoplasty ini mendapat respons luar biasa dari sahabat artis. Apa kata mereka?
"Serius gak sih?" kata Aghniny Haque.
"Nanti beneran kayak yang jogetan di slide 5," ujar Wulan Guritno.
"Jangan aneh-aneh deh. Muka sudah bagus ah, perawatan saja," komentar Luna Maya.










