Prinsip Lingkungan Jadi Tren di Kalangan Konsumen, Astra Property Gencarkan Fitur Ramah Lingkungan

Prinsip Lingkungan Jadi Tren di Kalangan Konsumen, Astra Property Gencarkan Fitur Ramah Lingkungan

Ekonomi | wartaekonomi | Jum'at, 24 Juni 2022 - 11:54
share

PT Astra Land Indonesia mengadopsi konsep ramah lingkungan pada proyek-proyek yang dikembangkannya. Salah satunya pada proyek hunian Asya di Jakarta Timur yang memiliki enam klaster, yaitu Semayang, Maninjau, Maninjau Limited Edition, Sentarum, Toba Lake Villa, dan Kelimutu yang akan segera diluncurkan.

Chief Marketing Officer PT Astra Land Indonesia, Irma G Tjandra, mengungkapkan pengadopsian konsep ramah lingkungan terhadap proyek Astra Property merupakan respons perusahaan terhadap tren di kalangan konsumen.

"Konsumen sekarang sangat pintar. Mereka memperhatikan banyak aspek saat mencari rumah, termasuk soal lingkungan," ujar Irma kepada Warta Ekonomi saat kegiatan media gathering Astra Property di Jakarta, Kamis (23/6/2022).

Misalnya, lanjut Irma, ketersediaan lahan terbuka hijau menjadi salah satu faktor pertimbangan para calon konsumen saat memilih properti. Terlebih setelah serangan pandemi Covid-19 sejak 2020 lalu.

"Sejak pandemi, para konsumen makin peduli dengan ruang terbuka hijau," jelas Irma.

Oleh karena itu, Astra Property menghadirkan lahan terbuka hijau pada proyek Asya. Menurut Irma, ruang hijau di Asya menguasai sekitar 45% dari total lahan proyek Asya.

Selain ruang hijau, Astra Property juga menghadirkan fitur yang mengacu pada prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG) di Asya, yakni Asya Solar Panel System. Prinsip ini tidak hanya diterapkan pada proyek Asya, tetapi juga pada proyek-proyek Astra Property lainnya.

Topik Menarik