Viral Suasana Permukiman di Cilegon seperti Kota Mati, Netizen: Rumahnya Keren Style Amerika

Viral Suasana Permukiman di Cilegon seperti Kota Mati, Netizen: Rumahnya Keren Style Amerika

Travel | inews | Kamis, 25 April 2024 - 13:20
share

JAKARTA, iNews.id - Ada yang menarik jika singgah ke Kota Cilegon. Jika berkunjung ke salah satu desanya, Anda akan menjumpai permukiman yang mirip dengan kota mati.

Ya, permukiman yang mirip dengan kota mati itu lokasinya berada di Kota Cilegon, Banten. Dikutip melalui channel YouTube K-dafy, dia melakukan eksplorasi di area perumahan kosong. Narasi tersebut menggambarkan situasi dan suasana yang ditemui olehnya selama menyusuri kompleks yang sebagian besar rumahnya tidak berpenghuni dan terbengkalai.

Perjalanan dimulai pada sore hari ketika dia menemukan blok rumah yang seluruhnya kosong. Kondisi rumah-rumah ini bervariasi, beberapa sudah sangat usang dan dipenuhi semak-semak, sementara yang lainnya masih terlihat kokoh namun tidak berpenghuni. "Wah penampakannya seram, rumah terbengkalai," kata pemilik akun YouTube K-dafi.

"Kalau di sini saya khawatiran akan bertemu dengan orang-orang yang tinggal secara ilegal (homeless) atau orang dengan gangguan jiwa (odgj), yang membuat eksplorasi sedikit berisiko," kata dia.

Dia memeriksa beberapa rumah kosong, melihat berbagai benda yang tersisa, seperti kalender dari tahun 2019, lemari, bantal, dan bekas minuman. Beberapa bagian rumah tampak rusak dan berlumut, dengan jendela pecah atau pintu yang sudah tidak lagi terpasang dengan benar. Setiap kali memasuki rumah, dia mengucapkan salam untuk memastikan tidak ada orang yang tinggal di dalamnya.

"Lima tahun terbengkalai. Ada kamar, masih ada lemari. Pintu ke arah belakang ada kebun dan tembok udah dibobol. Rumah banyak sekitar ratusan," katanya.

Dengan penelusuran tersebut, banyak netizen yang penasaran dengan tempat tersebut. 

"Ini kompleks rumah dinas pekerja Krakatau Steel dan udah ada dari Krakatau Steel dibangun di tahun 80an. Rumahnya keren karena style2 Amerika, tanahnya gede, tanpa pagar, tempat sampah rapi. Kompleks ini mirip2 yg di Freeport yg berasa kayak di luar negeri. Dulu ada teman keluarga yg tinggal disana tahun 80an akhir. Kemungkinan kosong karena banyak pegawai KS yg sudah pensiun/gak ada," ujar akun @dangging.

"Yg pingin punya rumah aja sampai di bela"in kerja jadi tkw di luar negri. Nah ini dianggurin sayank banget. Sukses selalu buat bang daffi," kata @yuyuntriani7801.

"Asli bgs bgt komplek nya. Rindang, ga sempit kyk jkrt or komplek rmh2 minimalis jmn now yg nempel2. Sempit lahan, gada ijo2. Kerennnn syg bgt apa lahan sengketa apa tnh yg kurang bagus buat dtmpati. Gw yg deg2an bang lo ktmu odgj or homeles. Wwkwkwk. Btw lo slalu ktmu kucing bang.. Artinya lo dilindungi bang! Makhluk halus takut sm kucing bang, hehehe," kata @rinieattahya2805.

Topik Menarik