Ajang PMVB Season 1 Sukses Digelar, Ini Harapan Sanskuy dan Eldoge

Ajang PMVB Season 1 Sukses Digelar, Ini Harapan Sanskuy dan Eldoge

Teknologi | upstation.asia | Rabu, 29 Juni 2022 - 12:15
share

Ajang PUBG Mobile Valkyrie Battlegorund (PMVB) Season 1 berlangsung dengan sukses kemarin. Tanpa ada halangan berarti, kompetisi ini berhasil menarik hati para player ladies Indonesia dan menjadi tolak ukur perkembangan scene PUBG Mobile ladies di Indonesia.

PMVB Season 1 sendiri didominasi oleh nama-nama tim besar seperti Bigetron Ace, ONIC Axe, Alter Ego Dione, dan masih banyak lagi. Pada edisi perdana ini, ONIC Axe berhasil mengukuhkan dirinya sebagai juara.

Tentunya dengan kesuksesan tersebut, ada banyak sekali harapan dari para pelaku esports di Indonesia, terutama yang sering berkutat di scene PUBG Mobile ladies . Beberapa di antaranya datang dari 2 caster ternama, Sanskuy dan El Doge .

Melalui interview bersama dengan PUBG Mobile Indonesia beberapa waktu lalu, Sansky mengungkapkan bahwa PUBG Mobile harus sering menghadirkan turnamen khusus ladies . Dengan begitu, tentu perkembangan kompetitif PUBG Mobile ladies Indonesia bisa semakin berkembang.

Kalau dari saya, harapannya sudah pasti PUBG Mobile Indonesia harus bisa menghadirkan berbagai kompetisi atau turnamen-turnamen ladies secara bertahap dan berkelanjutan, ujar Sanskuy.

Hal ini saya rasa perlu dilakukan agar para pemain ladies semakin giat berlatih dan juga tentunya semakin kompetitif jadi skill- nya tidak begitu-begitu saja. Karena berbagai turnamen yang dihadirkan pasti akan sangat berarti besar bagi para pemain ladies untuk tetap bisa eksis ke depannya, tambahnya.

Tidak hanya itu, El Doge ternyata memiliki pendapat yang sama. Menurutnya, PMVB ini harus menjadi salah satu kompetisi ladies yang berkelanjutan sehingga ada di setiap musim.

Ya, menurut hemat saya pribadi, dari PMVB Season 1 ini semoga PUBG Mobile Indonesia bisa membuat PMVB ini sebagai sebuah event yang sifatnya kontinuitas (berkelanjutan), supaya potensi-potensi dari scene kompetitif PUBG Mobile ladies ini semakin mencuat, kata El Doge.

Dan berbagai turnamen resmi juga pasti akan memicu semangat mereka untuk bisa berlatih bahkan tetap bisa eksis meningkatkan kemampuan mereka, tambah El Doge.

Memang bisa dikatakan kompetisi PMVB ini adalah salah satu kompetisi ladies pertama yang berhasil dari segi viewers hingga prestasi yang didapatkan oleh pemain. Kalau kalian setuju tidak dengan pendapat dua caster PUBG Mobile tersebut?


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.

Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @upstationmedia
Instagram: @upstation.media

Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community

Topik Menarik