5 Film dan Serial Anya Geraldine yang Wajib Ditonton

5 Film dan Serial Anya Geraldine yang Wajib Ditonton

Seleb | celebrities.id | Jum'at, 28 Januari 2022 - 16:53
share

JAKARTA, celebrities.id - Anya Geraldine merupakan salah satu artis papan atas di Indonesia saat ini. Banyak dari netizen menilai film dan serial Anya Geraldine bahkan sudah tidak diragukan lagi kualitasnya.

Film dan serial Anya Geraldine menjadi sangat viral dan sering dicari oleh netizen. Hal ini disebabkan setelah trendingnya tokoh Lidya dalam serial Layangan Putus yang Anya perankan.

Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (28/1/2022) celebrities.id telah merangkum beberapa film dan serial Anya Geraldine yang wajib ditonton, seperti berikut:

1. Layangan Putus

Film dan serial Anya Geraldine yang pertama datang dari serial berjudul Layangan Putus. Serial ini telah menjadi salah satu serial yang paling banyak dibicarakan di awal tahun 2022.

Anya Geraldine berperan sebagai Lidya, tokoh yang menjadi perusak rumahtangga antara Aris (Reza Rahardian) dan Kinan(Putri Marino). Anya Geraldine dianggap sangat sukses memerankan tokoh tersebut.

Viralnya Layangan Putus bahkan sampai memunculkan #it\'smydream yang sempat menjadi trending di media sosial.

2. Selesai

Berikutnya datang dari film berjudul Selesai. Film ini dibintangi oleh Gading Marten, Ariel Tatum, dan tentunya Anya Geraldine. FIlm ini selesai diproduksi di akhir tahun 2020 dan bercerita mengenai perselingkuhan.

Anya Geraldine tetap memainkan perannya sebagai wanita bernama Anya yang menjadi salah satu retaknya rumah tangga Broto (Gading Marten) dan Ayu (Ariel Tatum).

Dalam film Selesai ini, Anya tidak hanya berselingkuh dengan Broto namun dirinya meminta untuk dinikahi oleh Broto.

 

3. Yowis Ben

Film dan serial Anya Geraldine selanjutnya datang dari film berjudul Yowis Ben. Yowis Ben saat ini telah meluncurkan 3 film yang bercerita mengenai komedi romantis.

Nur Amalina Hayati atau Anya Geraldine menjadi sosok yang lebih kalem di film ini. Dirinya tidak menjadi sosok perempuan yang merusak hubungan orang lain, namun dalam film Yowis Ben, Anya menjadi sosok pacar yang suportif di keadaan apapun.

4. Pretty Little Liar

Serial Anya Geraldine berikutnya merupakan serial adaptasi dari Amerika Serikat dengan judul yang sama yang menceritakan tentang 4 sahabat yang mendapat pesan misterius dari seseorang.

Film ini meletakkan sisi misterius dimana sahabat mereka harus menghilang secara misterius. Anya Geraldine berperan sebagai salah satu dari 4 sahabat tersebut dan diharuskan untuk mensupport sahabatnya yang lain.

Dalam serial tersebut, Anya terlihat glamor dan seringkali tampil cantik dan seksi.

5. Rembulan Tenggelam di Wajahmu

Film dan serial Anya Geraldine yang terakhir adalah Rembulan Tenggelam di Wajahmu. Film kali ini datang dari adaptasi novel best seller yang ditulis oleh Tere Liye.

Film ini bercerita tentang pengusaha kaya berumur 60 tahun, bernama Ray (Bio One) yang meratapi kehidupannya.

Anya Geraldine berperan sebagai Fitri, kekasih dari Ray. Fakta uniknya adalah saat proses syuting film tersebut diketahui Anya Geraldine dan Bio One memang terlibat dalam sebuah hubungan asmara.

Itulah film dan serial Anya Geraldine yang telah dirangkum oleh celebrities.id. Semoga bermanfaat dan menjadi salah satu rekomendasi terbaik!

Topik Menarik