Bocoran Spesifikasi Honda BeAT Terbaru: LED, Bagasi Luas, Power Charger, dan Keyless?

Bocoran Spesifikasi Honda BeAT Terbaru: LED, Bagasi Luas, Power Charger, dan Keyless?

Otomotif | sindonews | Jum'at, 29 Maret 2024 - 10:04
share

PT Astra Honda Motor (AHM) dikabarkan tengah mempersiapkan motor sejuta umat versi yang diyakini bakal meluncur dalam waktu dekat. Itu adalah Honda BeAT yang bocor di media sosial dengan tampilan depan alami perubahan. Sebagai informasi, terakhir kali Honda BeAT mengalami pembaruan pada 2021 silam, dan hingga kini belum mendapat sentuhan penyegaran. Oleh sebab itu, diyakini tahun ini skuter matik tersebut bakal keluar model terbaru sekaligus menjawab keraguan konsumen. Ditunggu saja, AHM selalu berkomitmen memberikan yang terbaik. Jadi ditunggu saja. Sepanjang tahun ini pasti ada (model baru), ya, kata Octavianus Dwi Putro, Direktur Pemasaran PT AHM, di Jakarta Selatan, Selasa (26/3/2024). Dikabarkan, Honda BeAT generasi terbaru mengusung fitur lampu LED, kombinasi layar analog, kapasitas bagasi yang lebih luas hingga 12 liter, dan ditambahkan power charger untuk model CBS-ISS dan deluxe. Namun, patut ditunggu apakah BeAT generasi terbaru akan mengusung opsi keyless yang dapat meningkatkan keamanan. Mengingat Honda BeAT menjadi incaran pencuri motor karena sistem keamanannya sangat rendah. Tetapi begini maksud saya, masalah keamanan ini sebenarnya tidak melihat model motornya. Karena laku jadi banyak yang cari, kalau mau dikasih fitur (keyless) itu pun ada (pencuri) yang lebih ahli bisa buka juga, ujar Octa. Kalau konsumen kan maunya semua (keyless dan ABS), tetapi balik lagi ke kebutuhan konsumen. Kita akan kasih banyak opsi ke konsumen. Nanti kita lihat, dan itu biasanya jadi opsi untuk konsumen, sambungnya. Soal keamanan, BeAT generasi terbaru juga sulit untuk mendapatkan fitur ABS (Anti-lock Braking System). Octa mengungkapkan bahwa penambahan sensor ABS akan menambah ongkos produksi yang dapat meningkatkan harga motor.

Topik Menarik