Mengenal Istilah Mobil JDM, Ini Artinya

Mengenal Istilah Mobil JDM, Ini Artinya

Otomotif | inews | Senin, 25 Maret 2024 - 10:30
share

JAKARTA, iNews.id Penggemar otomotif pasti sudah tidak asing dengan istilah JDM. Banyak yang menyebut istilah tersebut meski tidak tahu arti sesungguhnya.

Tak sedikit orang menganggap JDM adalah model modifikasi mobil yang hanya ada di Jepang. Agar tidak bingung, simak penjelasan mengenai artis istilah JDM.

Dilansir dari Auto2000, JDM adalah singkatan dari Japanese Domestic Market, mengacu pada mobil pabrikan yang hanya dibuat dan dipasarkan di Jepang. Biasanya, model mobil ini memiliki desain, performa hingga kecepatan super tinggi.

Sebab itu Indonesia tidak bisa dengan mudah mendapatkan mobil JDM. Hal yang bisa dilakukan hanyalah memodifikasi kendaraan yang saat ini sudah dimiliki dengan spare part JDM atau mengimpornya langsung dari Jepang.

Beruntung, suku cadang mobil JDM tidak hanya untuk mobil buatan Jepang. Tapi juga bisa dipasang ke mobil di Indonesia. Alhasil, modifikasi seperti ini dikenal dengan sebutan JDM-look.

Sebenarnya JDM masuk ke Indonesia sejak mobil-mobil CBU Jepang hadir. Mungkin masuknya saat mobil sport asli Jepang masuk ke Indonesia, culture JDM sudah mulai terbentuk, kata Yahya Adi Nugroho salah satu pendiri komunitas JDM Run.

Yahya menjelaskan konsep JDM terbagi beberapa jenis, mulai dari tampilan hingga performa. Dia mengatakan seluruh mobil brand asal Jepang bisa dimodifikasi JDM asal menggunakan produk asli dari Negeri Sakura.

Jadi JDM itu bisa dari styling-nya atau dari tipe mobilnya. Mungkin dulu kayak di sini Subaru dulu belum masuk secara resmi (ke Indonesia), jadi temen-temen impor CBU dari Jepang, tuturnya.

Modifikasi memang menjadi salah satu cara pencinta JDM di Indonesia mendapatkan tampilan yang sama seperti mobil yang dipasarkan khusus di Jepang. Puluhan mobil-mobil ini akan berkumpul untuk adu cepat di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Ajang bertajuk JDM Funday Mandalika 2024 akan mempertemukan 89 mobil JDM bersaing dalam kompetisi Time Attack. Bahkan, Subaru yang notabene masih impor langsung dari Jepang, menurunkan 15 unit mobil, model WRX dan BRZ dalam ajang tersebut.

Format Time Attack JDM Funday dirancang sedemikian rupa agar ramah bagi peserta yang belum memiliki pengalaman balap mobil. Setiap peserta akan dikelompokkan berdasarkan tingkat pengalaman dalam berkendara dan jenis kendaraan yang digunakan.

Peserta akan dibagi menjadi tiga kategori berdasarkan pengalaman, yaitu Non-Experienced, Experienced, dan Pro. Sementara untuk kendaraan dibagi dalam tiga kelas, yaitu Standard Class, Street Class, dan Race Class.

JDM Funday Mandalika 2024 akan digelar pada 28 April sampai 1 Mei dengan dukungan penuh dari InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) dan Mandalika Grand Prix Association (MGPA).

Topik Menarik