KTM Pastikan Brad Binder Pulih dari Cedera, Siap Menggila di MotoGP Spanyol 2024

KTM Pastikan Brad Binder Pulih dari Cedera, Siap Menggila di MotoGP Spanyol 2024

Terkini | okezone | Rabu, 24 April 2024 - 03:52
share

MANAJER Tim Red Bull KTM , Francesco Guidotti, mengungkapkan Brad Binder memang sempat mengalami cedera ketika tampil di MotoGP Amerika Serikat 2024. Namun, ia memastikan pembalap andalannya itu telah pulih dan siap mentas di MotoGP Spanyol 2024 pada akhir pekan ini.

Binder tampil luar biasa dalam dua seri pertama musim ini. Ia berhasil naik podium kedua dalam sprint dan balapan pembuka di MotoGP Qatar 2024 dan kemudian finis di tempat keempat dalam balapan utama di GP Portugal.

Namun, Binder seakan kehilangan tajinya ketika tampil di Sirkuit CoTA. Pembalap asal Afrika Selatan itu hanya mampu finis di posisi 12 dalam sprint dan di urutan sembilan dalam balapan Grand Prix di Negeri Paman Sam itu.

Akibatnya, Binder pun langsung merosot tiga tempat di papan klasemen ke urutan keenam dengan raihan 49 poin. Kini, ia terpaut 31 angka dari sang pemncak klasemen, Jorge Martin.

Guidotti mengungkapkan sebenarnya Binder membalap dalam keadaan menderita cedera ringan pada kaki kanannya di Austin, Amerika Serikat. Hal itu cukup mengganggunya ketika menggunakan rem belakang sehingga tak mampu tampil maksimal.

Benar Brad bepergian ke Amerika karena cedera. Cederanya sangat kecil di kaki kanan, kata Guidotti dilansir dari Speedweek , Rabu (24/4/2024).

Masalah ini sebenarnya tidak berbahaya, namun dalam praktiknya hal itu membuatnya sedikit jengkel di Austin; Itu merupakan faktor kecil yang mengganggu, terutama saat menggunakan rem belakang, tambah pria asal Italia itu.

Topik Menarik