Terminal Lebak Bulus Diprediksi Ramai Didatangi Pemudik H-7 Lebaran

Terminal Lebak Bulus Diprediksi Ramai Didatangi Pemudik H-7 Lebaran

Terkini | okezone | Kamis, 28 Maret 2024 - 19:02
share

JAKARTA - Kepala Lintasan Terminal Lebak Bulus, M Iman Syafril menyebutkan, kawasan Terminal Lebak Bulus diperkirakan mulai ramai didatangi pemudik pada H-7 Lebaran 2024 atau pada Rabu, 3 April 2024 mendatang.

"Pemudik di Terminal Lebak Bulus belum ada saat ini, tapi diperkirakan mulai ada (peningkatan) pemudik H-7 sampai H+7, puncaknya dari pengalaman tahun-tahun sebelummya di Lebak Bulus itu H-4 atau H-3," ujarnya saat berbincang di Terminal Lebak Bulus, Kamis (28/3/2024).

Menurutnya, sejauh ini jumlah penumpang yang menaiki bus dari Terminal Lintasan Lebak Bulus masih berada di angka normal. Adapun di kawasan terminal itu biasanya ramai pada akhir pekan di hari-hari biasa.

"Penumpang di sini rata-rata per hari itu 150, penumpang dengan jurusan Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Sumatera. Kemungkinan pas lebaran ada lonjakan H-3 sekitar 2 kali lipat atau lebih," tuturnya.

Dia menambahkan, mulai H-7 Lebaran 2024 nanti, diperkirakan jumlah penumpang di terminal itu bakal mengalami peningkatan dibandingkan hari biasanya. Pemudik bakal mulai ramai menaiki bus untuk pulang ke kampung halamannya dari terminal tersebut.

"Armada normalnya ada 30 (bus) per hari, nah tuk lebaran itu akan ada penambahan," katanya.

Berdasarkan pantauan, kawasan Terminal Lintasan Lebak Bulus pada Kamis (28/3/2024) sore sekira pukul 15.40 WIB masih terpantau sepi penumpang. Kursi-kursi penumpang baik di area tempat peristirahatan dan depan loket tiket bus pun tampak sepi, hanya ada sejumlah pedagang dan awak bus saja, ditambah cuaca di kawasan itu pun terjadi gerimis.

Topik Menarik