Peradi Bersatu Sebut Eggi Sudjana-Damai Lubis Ajukan Restorative Justice sejak 2 Pekan Lalu

Peradi Bersatu Sebut Eggi Sudjana-Damai Lubis Ajukan Restorative Justice sejak 2 Pekan Lalu

Terkini | inews | Selasa, 13 Januari 2026 - 22:54
share

JAKARTA, iNews.id - Wakil Ketua Peradi Bersatu, Lechumanan mengungkapkan tersangka kasus tudingan ijazah palsu Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi), Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis mengajukan surat permohonan restorative justice (RJ) kepada penyidik ​​Polda Metro Jaya sejak dua minggu lalu.

"Jadi, ada permohonan RJ dua minggu yang lalu oleh Elida Netty, ya kan? Melalui kuasa dari Bang Eggi Sudjana dan satu lagi DHL (Damai Hari Lubis). Memang dua minggu yang lalu sudah diajukan," ucap Leuchmanan dalam program Rakyat Bersuara bertajuk Babak Baru, Tudingan 'Orang Besar' Ijazah Jokowi di iNews, Selasa (13/1/2026). 

Setelah itu, Lechumanan mengaku ditelepon penyidik Polda Metro Jaya untuk datang ke Mapolda untuk menginformasikan terkait pengajuan RJ tersebut.

"Akhirnya, kemudian tadi saya ke sana (Polda Metro Jaya), saya bilang ya oke kalau memang permohonan itu dari mereka ya kita enggak ada masalah," tuturnya.

Namun, kabar mengenai pengajuan damai ini sempat memicu spekulasi terkait adanya tawaran proyek triliunan rupiah yang disebut ditawarkan kepada Eggi Sudjana jika bersedia meminta maaf kepada Jokowi. 

Hal ini terungkap setelah adanya pesan singkat WhatsApp dari Eggi Sudjana yang ditujukan ke Kreator Konten Sentana, Michael Sinaga.

"Benar, benar. Saya kaget tadi apa yang disampaikan Michael itu ya kaget kita. Saya jadi bingung gitu kan. Apakah itu benar memang Bang Eggi yang SMS, WA langsung, atau anaknya atau siapa?," tuturnya.

"Untuk, mohon maaf ya, untuk keadaan Eggi sekarang tidak memungkinkan bisa me-WA dengan begitu bagus rangkaian katanya menurut saya nih ya," katanya.

Adapun, pesan WhatsApp dari Eggi ke Michael turut diperlihatkan kepada pembawa acara Aiman Witjaksono. Dalam kesempatan itu, Ketua Umum Kami Jokowi Razman Arif Nasution turut mencocokan nomor kontak Eggi Sudjana.

"Berarti Eggi menurut saya ya memiliki dua kepribadian, yaitu ya nanti kita lihat saja, kan gitu kan. Karena ada permohonan RJ," ucapnya.

Topik Menarik