Aksi May Day Besok, Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Gabungan

Aksi May Day Besok, Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Gabungan

Terkini | inews | Selasa, 30 April 2024 - 22:50
share

JAKARTA, iNews.id - Polda Metro Jaya mengerahkan sebanyak 3.454 personel gabungan untuk mengamankan demo May Day pada besok Rabu (1/5/2024). Personel gabungan dari Polda Metro Jaya, jajaran polres, Kodam Jaya, dan Pemprov DKI. 

"Ada 3.454 personel gabungan Polda Metro Jaya, polres jajaran, Kodam Jaya, dan Pemprov DKI yang siap mengamankan kegiatan menyampaikan pendapat di muka umum dan juga kegiatan perayaan Hari Buruh," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol, Ade Ary Syam Indradi Polda Metro Jaya pada Selasa (30/4/2024).

Dia menyebut peringatan Hari Buruh Internasional tersebut digelar di Stadion Madya Senayan. Diimbau buruh menyampaikan aspirasi dengan damai dan tertib.

"Imbauan kami bagi yang ingin menyampaikan pendapat mohon dilakukan secara aman, damai, dan tertib, saling menghormati satu sama lain, melakukan aktivitas di tempat yang umum, dan kami siap melakukan pengamanan dan pengawalan," katanya.

Selain itu, polisi juga akan melakukan pengalihan arus lalu lintas secara situasional di Patung Kuda dan Senayan. 

"Pengalihan arus lalu lintas nanti dilakukan secara situasional oleh rekan-rekan kami petugas di lapangan, di beberapa titik itu ada perwira pengendalinya," katanya.

Topik Menarik