Pesawat Bawa PM Spanyol Pedro Sanchez Rusak saat Terbang, Terpaksa Putar Balik ke Madrid

Pesawat Bawa PM Spanyol Pedro Sanchez Rusak saat Terbang, Terpaksa Putar Balik ke Madrid

Terkini | inews | Kamis, 28 Maret 2024 - 12:48
share

MADRID, iNews.id Pesawat yang membawa Perdana Menteri Spanyol, Pedro Sanchez, mengalami kerusakan teknis saat terbang dari Ibu Kota Madrid ke arah barat daya negara itu. Kondisi itu memaksa pesawat tersebut kembali ke kota asalnya.

Kantor berita Europa Press melaporkan, insiden penerbangan itu terjadi pada Rabu (27/3/2024) petang waktu setempat. Kala itu, Sanchez sedang melakukan perjalanan dengan pesawat Falcon ke Spanyol Selatan untuk berlibur bersama keluarganya. Mereka diduga hendak menghabiskan beberapa hari di Taman Nasional Donana, selama masa liburan Paskah.

Namun di tengah perjalanan, pesawat itu mengalami kerusakan teknis di udara. Pesawat pun berbalik arah dan kembali ke Pangkalan Udara Torrejon di Daerah Madrid, setelah terbang sempat selama 18 menit. Insiden tersebut dikonfirmasi oleh salah satu sumber Pemerintah Spanyol kepada media.

Platform pelacakan penerbangan FlightWare mengungkapkan, pesawat lepas landas dari Madrid pada Rabu pukul 16.41 waktu setempat. Sekitar 13 menit berikutnya, kendaraan udara itu mencapai ketinggian 9.000 meter di atas permukaan laut.

Namun, hanya berselang tiga menit, pesawat Falcon itu turun dari ketinggian 9.400 meter menjadi 6.200 meter, dengan penurunan kecepatan yang terbilang drastis, yakni dari 774 km per jam menjadi 462 km per jam. Penurunan posisi pesawat berlanjut hingga ketinggian 3.200 meter pada pukul 17.09.

Sumber pemerintah mengatakan, ketika kerusakan terjadi, awak pesawat mengaktifkan protokol yang direncanakan jika terjadi insiden teknis, dan memutuskan untuk berputar balik. Sementara itu, pesawat lain menunggu sang perdana menteri di Pangkalan Udara Torrejon untuk melanjutkan perjalanannya.

Topik Menarik