5 Film Horor Indonesia yang Dianggap Menyesatkan, Salah Satunya Kiblat

5 Film Horor Indonesia yang Dianggap Menyesatkan, Salah Satunya Kiblat

Gaya Hidup | sindonews | Rabu, 27 Maret 2024 - 15:45
share

Tidak semua film horor Indonesia mendapat sambutan hangat. Beberapa di antaranya justru memicu kritik dan dianggap menyesatkan.

Film horor merupakan genre yang selalu memiliki daya tarik tersendiri. Industri film horor Indonesia telah melahirkan banyak karya yang sukses memberikan kesan bagi penonton.

Jadi, siapa yang tak kenal film horor? Setiap kali masuk ke bioskop, film horor yang ditayangkan menciptakan perasaan yang menegangkan bagi para penonton. Film ini bisa membuat kita merinding, menahan napas, atau bahkan berteriak histeris di bioskop.

Namun, di balik hiburan yang ditawarkannya, ada film-film horor Indonesia yang mendapat sorotan negatif. Beberapa di antaranya bahkan harus berhadapan dengan boikot dari pemerintah. Film apa saja itu? Simak selengkapnya dalam artikel ini!

5 Film Horor Indonesia yang Dianggap Menyesatkan

1. Kiblat (2024)

YouTube

Film horor Kiblat yang diproduksi oleh Leo Pictures menuai perhatian dan terancam diboikot karena mencampurkan unsur horor dengan tema-tema Islam. Film horor ini sering kali menampilkan gambaran yang tidak akurat tentang Islam sehingga dianggap menyesatkan bagi para penonton karena akan merasakan kesalahpahaman terutama bagi penonton yang belum paham betul tentang agama Islam.

Film ini juga dianggap menggambarkan aktivitas eksploitasi simbol Islam. Penggunaan ayat Al-Quran dan ritual keagamaan dalam film horor dapat dianggap sebagai bentuk eksploitasi. Hal ini bisa menyebabkan rasa tidak hormat dan menodai kesucian agama.

Penayangan film horor Kiblat pada akhirnya dapat memperkuat stereotip negatif tentang Islam yang digambarkan dalam adegan-adegan film seperti kekerasan, takhayul, dan ilmu hitam. Yang dikhawatirkan film ini dibuat semata-mata untuk mencari sensasi dan keuntungan komersial, tanpa memperhatikan dampak negatifnya terhadap umat Islam.

2. Makmum 2 (2022)

YouTube

Film Makmum 2 yang menjadi pembuka larisnya film horor pada awal 2022 di Indonesia disebut-sebut menjadi salah satu film yang menyeramkan bagi penonton. Makmum 2 berhasil menghadirkan sensasi merinding dan bahkan membuat penonton teriak ketakutan di dalam bioskop.

Akan tetapi, film yang dibintangi Titi Kamal ini dianggap menyesatkan karena menampilkan adegan salat yang ditambah dengan bumbu-bumbu teror yang menyeramkan sehingga membuat penonton terbayang-bayang. Cerita tentang setan yang mengganggu saat salat dalam film ini bisa membuat banyak muslim merasa takut ketika sedang melakukan ibadah. Hal ini dapat mengganggu keyakinan dan konsentrasi dalam beribadah.

3. Tasbih Kosong (2023)

YouTube

Kehadiran film Tasbih Kosong yang rilis di Indonesia menambah daftar baru untuk merasakan ketegangan di bioskop. Film yang disutradai oleh Arie Achmad Buang dan diproduksi Rumpi Entertaiment ini mengadaptasi kisah nyata yang terjadi di sebuah desa terpencil di Sulawesi Selatan.

Film ini menceritakan dua pegawai kantor statistik yang mempelajari ilmu hitam. Film ini dianggap menyesatkan karena kata tasbih dalam nama film tersebut sering digunakan dalam konsep religi islam untuk berdzikir kepada Allah SWT. Namun, dalam film ini, malah menunjukkan kegiatan yang menyimpang, di mana sebagian besar warga desa melakukan perjanjian dengan setan dan melaksanakan ritual-ritual sesat.

Film 13 Cara Memanggil Setan dirilis pada 2011 dan mengisahkan seorang pria bernama Fredi yang mencuri sebuah kitab misterius dari sebuah kios buku hingga menemukan 13 instruksi untuk memanggil setan. Dengan bantuan seorang dukun dan menjalankan ritual tersebut, tanpa disadari, mereka terbawa masuk ke dalam dunia gaib.

Film ini telah masuk dalam daftar film yang kontroversial karena dianggap menyesatkan. Salah satu pemainnya, yaitu Debby Ayu, menampilkan adegan panas dalam film ini. Pada adegan tersebut, ia terlibat dalam aksi intim di atas ranjang. Hal ini membuat film 13 Cara Memanggil Setan mendapat sorotan dan menuai beragam tanggapan dari masyarakat.

5. Suster Keramas (2009)

YouTube

Film Suster Keramas merupakan karya yang disutradai oleh Helfi Kardit dan diproduksi oleh Maxima Pictures. Film ini menceritakan sekelompok mahasiswa yang bertemu hantu Suster Keramas ketika menghabiskan waktu di sebuah villa.

Film ini menuai kontroversi dan dianggap menyesatkan karena hampir semua adegan yang ditayangkan bersifat vulgar dan mengumbar bagian tubuh perempuan tanpa alur cerita yang jelas.

Itu dia lima film horor Indonesia yang dianggap menyesatkan. Mana yang pernah Anda tonton? MG/Muflihati Chairunnisa

Topik Menarik