3 Calon Rektor Berebut Pimpin ULM, 35 Persen Suara di Tangan Menteri Nadiem Makarim

3 Calon Rektor Berebut Pimpin ULM, 35 Persen Suara di Tangan Menteri Nadiem Makarim

Gaya Hidup | BuddyKu | Rabu, 13 Juli 2022 - 20:20
share

BANJARMASIN, iNews.id Nama 3 calon rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM) diserahkan ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Menteri Nadiem Makarim memiliki 35 persen suara untuk menentukan rektor.

Ketua Senat ULM Prof Muhammad Hadin Muhjad mengatakan, 3 calon rektor berhak memperebutkan pimpinan ULM periode 2022-2026. Setelah melalui tahapan penyaringan bakal calon rektor, Rabu (13/7/2022) yang melibatkan 66 anggota senat.

Dari empat bakal calon sudah mengerucut menjadi tiga calon yang hari ini ditetapkan, katanya.

Perolehan suara, Ahmad unggul dengan 30 suara, disusul Achmad Syamsu Hidayat 24 suara, Aminuddin Prahatama Putra 8 suara dan Yudi Firmanul Arifin 4 suara. Anggota senat total 67 orang, namun satu orang tidak hadir.

Setelah muncul tiga calon rektor tersebut, maka tahap selanjutnya, hasil penyaringan senat dilaporkan ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi untuk tahap asesmen terhadap ketiga nama.

Ketua Panitia Pemilihan Rektor ULM periode 2022-2026 Nurul Azkar menjelaskan, tahap terakhir pemilihan tiga calon rektor oleh anggota senat bersama Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim pada 31 Agustus 2022 mendatang.

Menteri memiliki bobot suara 35 persen dari total anggota senat yang hadir. Berdasarkan haknya atas suara tersebut, Menteri pun bisa membagi suaranya ke para kandidat atau bulat hanya untuk satu calon rektor.

Diketahui Rektor ULM Prof Sutarto Hadi yang telah memimpin dua periode berakhir masa jabatannya pada 19 September mendatang. Sesuai aturan, pemilihan calon rektor minimal 15 hari sebelum masa jabatan rektor yang ada berakhir.(*)

Topik Menarik