Ukraina: Rusia Berencana Simulasikan Kecelakaan di PLTN

Ukraina: Rusia Berencana Simulasikan Kecelakaan di PLTN

Nasional | BuddyKu | Sabtu, 27 Mei 2023 - 22:37
share

Kementerian Pertahanan Ukraina pada Jumat (26/5) mengatakan Rusia berencana untuk mensimulasikan kecelakaan besar di pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) yang dikendalikan pasukan pro-Moskow. Simulasi tersebut merupakan bagian dari upaya Kremlin menggagalkan serangan balasan Ukraina yang telah lama direncanakan untuk merebut kembali wilayah yang diduduki oleh Rusia.

PLTN Zaporizhzhia, yang terletak di wilayah selatan Ukraina yang diduduki Rusia, adalah PLTN terbesar di Eropa. Wilayah tersebut sering kali menjadi sasaran penembakan kedua belah di mana mereka saling menuding sebagai pelakunya.

Direktorat Intelijen Kementerian Pertahanan mengatakan pasukan Rusia akan segera membombardir pembangkit tersebut dan kemudian mengumumkan kebocoran radiasi. Hal itu akan memaksa penyelidikan oleh otoritas internasional.Pada saat itulah, semua serangan akan dihentikan.

Topik Menarik