Indonesia menelan kekalahan 2-3 dari Arab Saudi pada laga pertama Grup B babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion King Abdullah, Jeddah, Kamis (9/10) dini hari WIB. Secara matematis peluang Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 masih ada, tapi semakin menipis. Ada beberapa syarat yang harus didapat Jay Idzes dan kawan-kawan jika ingin lolos.