Desa di Pacitan Punya Pemandangan Cantik yang Wajib Diabadikan, Pantai Menyatu dengan Sungai!

Desa di Pacitan Punya Pemandangan Cantik yang Wajib Diabadikan, Pantai Menyatu dengan Sungai!

Berita Utama | inews | Jum'at, 26 April 2024 - 13:21
share

JAKARTA, iNews.id - Keindahan alam yang ada di Pacitan, Jawa Timur selalu menarik untuk dikunjungi. Namun, jika singgah ke salah satu desanya, jangan lewatkan untuk menikmati pemandangan menakjubkan pantai yang menyatu dengan sungai.

Ya pemandangan cantik tersebut berada di Desa Sendang, Kecamatan Donorojo. Di sini, Anda dapat menikmati keindahan pantai yang menyatu dengan sungai. 

Pantai tersebut bernama Ngiroboyo, menyajikan pemandangan khas Laut Selatan. Pantai Ngiroboyo belum setenar objek wisata pantai lain di Pacitan, seperti Klayar, Srau, Soge, dan lain-lain. Tapi, sejumlah orang menyebut Pantai Ngiroboyo istimewa. 

Salah satunya karena Ngiroboyo merupakan muara sungai Maron yang kerap disebut Amazonnya Pacitan. Selain itu, pantai ini didominasi pasir hitam. Ngiroboyo juga dikelilingi tebing batuan kapur.

Ngiroboyo memiliki keunikan tersendiri sebab, pantai ini menjadi ujung dari Sungai Maron yang terkenal. Pantai Ngiroboyo merupakan daya tarik wisata yang belum lama ini dibuka menjadi objek wisata di daerah Donorojo atau masih satu kecamatan dengan Pantai Klayar Pacitan.

Pantai ini memiliki karakteristik sebagai pantai landai berpasir abu tua kehitaman. Keberadaannya belum dikenal oleh wisatawan dan mayoritas pengunjung berasal dari wisata jelajah Sungai Maron yang berujung di sisi timur pantai ini.

"Ngiroboyo Beach terletak di Pacitan, Jawa Timur. Keelokan Pantai Ngiroboyo ini tak lepas dari sungai maron yang mengalir. Sungai tersebut memiliki Panorama alam yang sangat memesona. Sungai maron menjadi primadona wisata di saat musim kemarau, karena di musim inilah air sungai maron terlihat jernih dan bersih," tulis Instagram @ayodolan.

Untuk yang ingin menikmati wisata di Sungai Maron, Anda bisa menyewa beberapa perahu milik warga sekitar. Beberapa fasilitas yang ada di Pantai Ngiroboyo antara lain yaitu gardu pandang. Melalui gardu pandang ini Anda dapat menikmati semilir angin laut khas pantai selatan. Selain itu, Pantai Ngiroboyo juga sudah dibangun fasilitas MCK yang bisa digunakan oleh pengunjung Pantai.

Bagi yang hobi berenang di muara, Pantai Ngiroboyo bisa digunakan untuk olahraga berenang. Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan sebaiknya saat berenang menggunakan alat bantu renang seperti pelampung atau kalian juga bisa mencari pemandu renang di kawasan ini.

Pantai Ngiroboyo terletak di Dusun Sambi, Desa Sendang, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Ada dua rute atau akses jalan menuju kawasan pantai ini, pertama melalui jalur Pantai Klayar ke arah timur. Kedua, melalui jalur Pantai Watu Karung ke arah barat.

Topik Menarik