Sandiaga Uno Dukung Percepatan Standarisasi dan Sertifikasi Usaha di Sektor Parekraf

Sandiaga Uno Dukung Percepatan Standarisasi dan Sertifikasi Usaha di Sektor Parekraf

Travel | inews | Kamis, 29 Februari 2024 - 18:21
share

JAKARTA, iNews.id - Penerapan standarisasi dan sertifikasi usaha sangat penting untuk kemajuan industri pariwisata dan ekonomi kreatif. Maka itu, belum lama ini, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggelar rapat koordinasi ‘Kolaborasi Percepatan Penerapan Standarisasi dan Sertifikasi Usaha’.

Rapat koordinasi yang dilakukan di Grand Ballroom Hotel Novotel, Tangerang, pada Kamis (29/2/2024) dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno.

Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga mengatakan, percepatan penarapan standarisasi dan sertifikasi usaha bertujuan untuk mendorong peningkatan kualitas dan daya saing usaha di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Terlebih, masa jabatan Sandiaga Uno sebagai Menparekraf berakhir pada Oktober 2024 nanti, seiring dengan berakhirnya masa jabatan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Kita mau menyiapkan transisi untuk standarisasi dan sertifikasi usaha di Indonesia karena masa pemerintahan saya akan segera berakhir di Bulan Oktober,” ujar Sandiaga, saat diwawancara di lokasi, Kamis, (29/2/2024).

"Tapi kita harus kuatkan dan harus percepat jangan sampai hal-hal yang kita jalani saat ini tidak dilanjutkan lagi. Kita harapkan standarisasi dan sertifikasi ini menjadi prioritas," katanya.

Sandiaga juga menyebut, standarisasi dan sertifikasi usaha ini harus dioptimalkan mengingat masih banyak destinasi wisata di Indonesia yang belum memenuhi standar, baik dari segi keamanan maupun kenyamanan bagi para wisatawan.

"Karena banyak sekali di destinasi wisata misalnya di taman rekreasi ada saja yang kecelakaan, ada juga yang tidak bersih, ada juga yang masih belum dengan kaidah kesehatan, dan kaidah keberlanjutan,” tuturnya.

Apalagi, saat ini cakupan standarisasi dan sertifikasi usaha di Indonesia masih berada di angka 1 persen dan masih berfokus di kawasan Jakarta saja, alias tidak merata di daerah-daerah lain.

"Jadi kita ingin standarisasi ini yang hanya 1 persen dari seluruh ekosistem pariwisata kita dan banyak berpusatnya di kawasan Jakarta dan sekitarnya, ini bisa tersebar di seluruh daerah. Karena kita sudah memiliki destinasi yang berskala global. Jadi untuk menarik wisatawan nusantara dan mancanegara," katanya.

Sandiaga lantas mengajak seluruh pihak untuk saling bergandengan tangan untuk mencapai target standarisasi dan sertifikasi setidaknya 20 persen dalam 10 tahun ke depan. "Balik lagi ke depan standarisasi dan sertifikasi usaha ini menjadi prioritas dan kita harus terapkan dengan tegas, dengan konsisten, sehingga melibatkan semua pihak," katanya.

"Jika kita dalam 10 tahun ke depan bisa mencapai 20 persen saja, itu sudah sangat luar biasa. 20 kali lipat dari capaian sekarang," tuturnya.

Topik Menarik