Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 pada Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 pada Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23

Olahraga | kutai.inews.id | Kamis, 2 Mei 2024 - 18:50
share

DOHA, iNewsKutai.id - Link live streaming timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 pada perebutan peringkat tiga Piala Asia U-23 penting diketahui penggemar sepak bola Tanah Air. Dua link live streaming bisa diperoleh di akhir artikel ini.

Laga timnas Indonesia U-23 vs Irak akan kick off pada pukul 23.30 WITA di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Kamis (2/5/2024) malam ini. Laga ini sangat penting bagi kedua tim terutama Indonesia.

Kemenangan dalam laga ini akan menjadi sejarah baru bagi timnas Indonesia karena akan mengakhiri puasa tampil di Olimpiade. Ya, pemenang laga ini akan mendapatkan tiket lolos otomatis ke Olimpiade Paris 2024.

Timnas Indonesia terakhir kali tampil di Olimpiade Melbourne pada 1956. Setelah itu, skuad Garuda tidak pernah lagi tampil di ajang multievent tersebut.

Kini kesempatan tersebut terbuka lebar. Pratama Arhan dkk hanya perlu memenangkan pertandingan melawan Irak malam ini. Pelatih Shin Tae-yong sendiri optimistis anak asuhnya bisa mengamankan tiket Olimpiade.

"Ini adalah laga perebutan tempat ketiga, semua tim tentu akan melakukan yang terbaik, dan saya harap agar laga ini bisa berjalan bagus," kata Shin Tae-yong.

Dalam laga ini, dia sudah bisa menurunkan penyerang andalannya Rafael Struick yang sebelumnya absen saat melawan Uzbekistan. Ramadhan Sananta yang diturunkan dalam laga tersebut tidak mampu menutupi posisi yang ditinggalkan pemain keturunan Belanda itu.

Shin Tae-yong mengakui, penyerangnya itu merupakan salah satu pemain kunci sejak penyisihan grup Piala Asia U-23 2024.

"Memang sangat disayangkan ketika dia absen di laga melawan Uzbekistan, dan sekarang dia sudah dalam kondisi fit. Saya yakin dia akan berkontribusi besar di laga lawan Irak," tukas Shin Tae-yong.

Kabar buruknya, pelatih asal Korsel itu tidak bisa menggunakan jasa bek tengah Rizky Ridho. Kapten timnas Indonesia itu diganjar kartu merah pada laga kontra Uzbekistan.

Meski demikian, Shin Tae-yong mengaku sudah menyiapkan strategi untuk mengatasi hal tersebut. Menarik untuk melihat bagaimana taktik coach Shin menghadapi Singa Mesopotamia.

Laga seru ini bisa disaksikan secara langsung di RCTI dan live streaming. Berikut link live streaming timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 pada perebutan peringkat tiga Piala Asia U-23:

- Link 1

- Link 2

Demikian link live streaming timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 pada perebutan peringkat tiga Piala Asia U-23. Semoga Garuda Muda bisa mengamankan tiket lolos otomatis ke Olimpiade Paris 2024.

Topik Menarik