Waw Langsung Pamer Foto! Shin Tae-yong Sudah Tiba di Indonesia

Waw Langsung Pamer Foto! Shin Tae-yong Sudah Tiba di Indonesia

Olahraga | sidoarjo.inews.id | Kamis, 29 Februari 2024 - 12:03
share

JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah tiba di Indonesia pada Selasa, 27 Februari 2024 malam WIB.

Sehari berselang atau pada Rabu, 28 Februari 2024, Shin Tae-yong langsung mengadakan rapat dengan tim kepelatihannya di Timnas Indonesia, termasuk sang asisten Nova Arianto.

“Kembali ke Indonesia setelah istirahat sejenak, kemudian mengadakan pertemuan dan mendapatkan laporan dari coach Nova (Arianto),” tulis Shin Tae-yong dalam keterangan unggahanhnya di Instagram, dikutip dari okzone.com pada Kamis (29/2/2024).

Shin Tae-yong kembali ke Indonesia setelah berlibur sejenak ke kampung halamannya di Korea Selatan. Pelatih 53 tahun itu mengambil jeda usai mengantar Timnas Indonesia menembus babak 16 besar Piala Asia 2023.

Sekarang, Shin Tae-yong sedang bersiap mengawal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda diketahui akan berhadapan dengan Vietnam dalam lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 21 dan 26 Maret 2024.

Tampak dalam foto yang diunggah, Shin Tae-yong membagikan area kolam renang yang diduga terletak di apartemen pelatih asal Korea Selatan itu tinggal.

 

Selain itu, ia juga membagikan pemandangan gedung-gedung dari sekitar area yang diduga apartemen tempatnya tinggal.

Setelah itu, Shin Tae-yong juga akan mempersiapkan Timnas Indonesia U-23 untuk menjalani pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab pada 31 Maret-8 April 2024 mendatang.

Pemusatan latihan ini merupakan bagian dari persiapan Timnas Indonesia U-23 menjelang tampil di Piala Asia U-23 pada 15 April-3 Mei 2024.

Garuda Muda diketahui akan tergabung di Grup A bersama Australia, Yordania, dan Qatar. Hanya juara dan dan runner-up grup yang diizinkan lolos ke babak selanjutnya, yakni perempatfinal Piala Asia U-2024. Sanggup mencapai target, Shin Tae-yong? iNewsSidoarjo

Topik Menarik