Klasemen Medali SEA Games 2021 hingga Pukul 23.00 WIB: Indonesia 69 Emas di Peringkat 3

Klasemen Medali SEA Games 2021 hingga Pukul 23.00 WIB: Indonesia 69 Emas di Peringkat 3

Olahraga | BuddyKu | Minggu, 22 Mei 2022 - 23:18
share

HANOI, iNews.id- Indonesia berada di peringkat 3 klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2021. Indonesia mengoleksi 69 emas, 91 perak dan 81 perunggi dengan total 241 medali.

Tambahan emas hari ini didapat dari berbagai cabang olahraga. Ada 2 dari bulu tangkis di nomor ganda putra dan ganda putri.

Ganda putra diraih Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan ganda putri lewat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Selain itu, ada dari tinju, Finswimming lewat Janis Rosalita Suprianto dan tim PUBG Mobile.

Sementara medali emas bersejarah diraih tim basket putra. Andakara Prastawa Dkk mengalahkan raja ASEAN Filipina di perebutan emas SEA Games 2021.

Lalu tim bola voli putra juga menyumbang tambahan emas. Indonesia mengalahkan Vietnam dengan skor 3-0.

Sementara, Timnas Indonesia U-23 berhasil mempersembahkan perunggu SEA Games usai mengalahkan Malaysia lewat drama adu penalti. Sementara tercatat tak ada lagi kontingen Indonesia yang berlaga di hari terakhir tanggal 23 Mei 2022.

Sementara, tuan rumah Vietnam berada di puncak dengan torehan 205 emas, 125 perak dan 116 perunggu. Disusul Thailand dengan 92 emas, 103 perak dan 136 perunggu.

Sementara Malaysia berada di peringkat 6 dengan raihan 39 emas, 45 perak dan 90 perunggu. Klasemen medali SEA Games 2021 selengkapkan bisa di cek di link ini: https://seagames2021.com/competition-results

Topik Menarik