Perebutan Juara Kelas Ringan UFC, Khabib Nurmagomedov Yakin Islam Makachev Taklukkan Charles Oliveira

Perebutan Juara Kelas Ringan UFC, Khabib Nurmagomedov Yakin Islam Makachev Taklukkan Charles Oliveira

Olahraga | BuddyKu | Jum'at, 13 Mei 2022 - 20:39
share

MAKACHKALA Mantan bintang UFC, Khabib Nurmagmedov, yakin rekan Rusia-nya, Islam Makavhev bisa menaklukkan Charles Oliveira jika bertemu dalam perebutan gelar kelas ringan UFC. Bahkan, Khabib tak ragu menyebut kompatriotnya itu bisa menang dalam tiga ronde saja.

Makachev telah membangun karier yang menarik selama di UFC. Dia perlahan-lahan naik sebagai salah satu petarung papan atas di kelas ringan.

Dalam 10 pertarungan terakhirnya, petarung berusia 30 tahun itu tidak pernah kalah. Dia selalu menang dan bahkan tidak terlalu menemui kesulitan untuk meraih catatan apik tersebut.

Di sisi lain, Oliveira baru saja dicopot dari gelar kelas ringan yang dipegangnya menjelang UFC 274 pekan lalu. Beratnya melebihi 155 pounds alias 70,3 kg sehingga tak lagi memenuhi kriteria sebagai petarung kelas ringan.

Meski begitu, Oliveira tampil apik dan mampu menaklukkan Justin Gaethje. Dia menang lewat rear naked choke pada akhir ronde pertama.

Kendati demikian, Khabib yakin Makachev bisa mengalahkan Oliveira jika keduanya bertemu dalam perebutan gelar kelas ringan UFC. Bahkan menurutnya, kompatriotnya itu hanya membutuhkan tiga ronde saja untuk mempermalukan petarung berusia 32 tahun itu.

Prediksi saya maksimal tiga ronde, sehebat apa pun dia, Islam lebih baik darinya. Ingat saja kata-kata ini, kata Khabib dilansir dari Independent, Jumat (13/5/2022).

Sebagai informasi, Nurmagomedov memegang gelar kelas ringan UFC selama lebih dari 1000 hari sebelum akhirnya pensiun pada Maret 2021 lalu. Dia tak pernah kalah sekalipun dalam kariernya dan sejak itu membantu membimbing Makhachev untuk berkembang.

Topik Menarik