Respons Davide Nicola Setelah Klub Emil Audero Gagal Menang atas Cagliari di Liga Italia 2025-2026

Respons Davide Nicola Setelah Klub Emil Audero Gagal Menang atas Cagliari di Liga Italia 2025-2026

Terkini | okezone | Sabtu, 10 Januari 2026 - 02:05
share

PELATIH Cremonese, Davide Nicola, santai Emil Audero dan kawan-kawan ditahan Cagliari 2-2. Davide Nicola mengaku tetap puas karena Cremonese sudah kerja keras memberikan yang terbaik.

Cremonese ditahan Cagliari 2-2 di pekan ke-19 Liga Italia 2025-2026. Pertandingan itu digelar di Stadio Giovanni Zini, Cremona, Italia pada Jumta 9 Januari 2026 dini hari WIB.

1. Cremonese Sempat Unggul 2-0 atas Cagliari

Cremonese ditahan Cagliari 2-2 di Liga Italia 2025-2026. (Foto: X/@USCremonese)

Grigiorossi -julukan Cremonese- tampil dominan di babak pertama. Mereka sukses mencetak dua gol via sepakan Dennis Johnsen (4'), dan Jamie Vardy (29').

Namun, pada babak kedua, Cagliari tampil beringas dan membalaskan dua gol. Adalah Michel Adopo (51'), dan Yael Trepy (88') yang berhasil menggagalkan kemenangan tim tuan rumah.

2. Davide Nicola Apresiasi Kerja Keras Pemain

Selepas laga, Davide Nicola mengatakan hasil ini bukan akhir dari segalanya. Ia menghargai kerja keras para pemain meski sedikit kecewa gagal merebut tiga poin.

"Kita harus percaya diri, gembira, dan menghargai kerja keras yang dilakukan para pemain. Saya tidak marah malam ini, tetapi saya bisa saja kecewa," kata Davide Nicola, Okezone mengutip dari laman resmi Cremonese.

 

Davide Nicola bersikap santai karena Emil Audero dan kawan-kawan bermain sesuai dengan taktik yang diterapkannya. Hal itu terlihat pada babak pertama dan kedua. Meski akhirnya kebobolan juga, pelatih 52 tahun itu cukup puas dengan kerja keras para pemain. 

"Di babak kedua, mereka mencetak gol lebih awal, tetapi kami masih tampak mengendalikan permainan, dan kami melakukan beberapa perubahan," kata Davide Nicola.

"Mungkin pemain pengganti memberikan lebih banyak dukungan di kesempatan lain, tetapi saya sangat senang dengan para pemain," tutup pelatih 52 tahun ini.

Topik Menarik