3 Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Dirumorkan Gabung Klub Liga 1 Musim Depan, Nomor 1 Pernah Lawan Lionel Messi
ADA 3 pemain abroad Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang dirumorkan gabung klub Liga 1 musim depan. Rumor itu menguat karena kontrak ketiga pemain Garuda tersebut bakal habis di akhir musim 2024-2025 ini.
Ya, Liga 1 2025-2026 tampaknya bakal menarik karena berpotensi diisi bintang-bintang Timnas Indonesia yang sebelumnya berkarier di luar negeri. Lantas siapa saja mereka?
Berikut 3 Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Dirumorkan Gabung Klub Liga 1 Musim Depan:
3. Saddil Ramdani
Saddil sejak Februari 2021 sudah bermain di Liga Super Malaysia bersama Sabah FC. Bisa dikatakan Saddil merupakan salah satu pemain andalan klub Malaysia tersebut.
Terbukti selama 2021 sampai saat ini, Saddil sudah mencatatkan 87 pertandingan bersama Sabah FC di berbagai kompetisi, dengan catatan 22 gol dan 33 assist. Namun, kontrak Saddil di Sabah FC akan berakhir di akhir Mei 2025.
Kedua belah pihak memutuskan tak memperpanjang kontrak, sehingga Saddil siap meninggalkan Sabah FC. Menariknya, kini Saddil dikaitkan dengan Persib Bandung.
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui tertarik merekrut Saddil. Bojan bahkan berencana bertemu Saddil ketika mengetahui sang pemain sudah kembali ke Tanah Air.
“Tapi bagus anda beri tahu dia (Saddil) ada di Bandung, saya akan coba bertemu dengannya. Saya harap bisa (merekrut Saddil). Dia pemain yang lumayan bagus. Cukup cepat, bagus dalam duel satu lawan satu, saya suka,” ungkap Bojan saat di Stadion Arcamanik beberapa hari yang lalu.
2. Shayne Pattynama
Berbeda dengan Saddil, kontrak Shayne dan KAS Eupen sejatinya masih ada hingga akhir Juni 2026. Namun, kedua pihak memutuskan untuk sepakat memutus kontrak, sehingga Shayne berhak meninggalkan klub Liga 2 Belgia itu pada akhir musim 2024-2025.
3 Pemain Timnas Indonesia Dicoret Patrick Kluivert Jelang Lawan China, Nomor 1 Bakal Dilepas Klubnya
Shayne dikaitkan dengan sejumlah, tim dari klub Thailand, Buriram United sampai klub Liga 1, Bhayangkara FC. Seperti yang diketahui, Bhayangkara FC telah promosi ke Liga 1 2025-2026, sehingga tim tersebut membutuhkan amunisi tambahan agar bisa bersaing di kompetisi sepakbola kasta tertinggi di Indonesia tersebut.
COO Bhayangkara FC, Sumardji tak menipis pihaknya tertarik mendatangkan Shayne. Namun, ia memastikan sejauh ini masih dibahas oleh internal tim.
"Pelatih Bhayangkara FC sedang diskusi (terkait Pattynama)," kata Sumardji kepada Okezone.
1. Jordi Amat
Kontrak Jordi Amat di Johor Darul Takzim (JDT) akan berakhir akhir Mei 2025 ini. Beredar isu bek yang pernah berduel dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di Liga Spanyol tersebut akan singgah ke Liga 1 2025-2026.
Dua klub dikaitkan dengan Jordi Amat, pertama ada Persib Bandung, lalu yang kedua ada Dewa United. Namun, Jordi Amat nyatanya langsung membantah rumor tersebut karena masih ingin bersama di Liga Super Malaysia bersama JDT.
"Itu semua rumor kalau saya akan ke Liga 1 Indonesia, jujur saja saya belum tahu soal status saya di JDT karena belum ada pembicaraan soal perpanjangan kontrak untuk tetap di skuad Harimau Selatan," kata Jordi dikutip dari HMetro.
Walmart AS Bakal Naikkan Harga Bulan Ini
"Hal ini dikarenakan kami sebagai pemain dan juga manajemen sangat sibuk pada minggu ini mempersiapkan diri untuk final Piala Malaysia dan saya menghormati manajemen dan minggu depan akan mengetahui informasi mengenai status kontrak dan kita tunggu saja," tutupnya.