Pelatih Muda di Korea Selatan Jadikan Shin Tae-yong sebagai Inspirasi

Pelatih Muda di Korea Selatan Jadikan Shin Tae-yong sebagai Inspirasi

Terkini | okezone | Sabtu, 18 Mei 2024 - 10:50
share

PELATIH Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong dikenal sebagai salah satu top di Asia, bahkan dunia. Tidak heran, banyak pelatih muda di Korea Selatan yang menjadikan STY sebagai inspirasi mereka, seperti yang dilakukan Pelatih Suwon Bluewings, Yeom Ki-hoon.

Shin Tae-yong merupakan salah satu sosok pelatih senior di Korea Selatan. Pelatih berusia 53 tahun itu sempat menjadi asisten manajer Brisbane Roar, hingga bertugas menukangi klub Korea Selatan Seongnam Ilhwa.

Bersama Seongnam Ilhwa, Shin berhasil meraih dua trofi dalam kurun 2008 2010. Setelah sukses bersama klub, Shin Tae-yong kemudian dipercaya untuk bertugas di Timnas Korea Selatan sejak 2014. Di sana, dia sempat mengantar Timnas Korea Selatan juara Piala Asia Timur pada 2017.

Shin Tae-yong kemudian mengawal Taegeuk Warriors -julukan Timnas Korea Selatan- di Piala Dunia 2018. Sayangnya, pelatih kelahiran Yeongdeok itu gagal membawa Timnas Korea Selatan lolos dari fase grup.

Kini, Shin Tae-yong merupakan sosok penting di Timnas Indonesia. Dia belum bisa mempersembahkan Timnas Indonesia gelar juara. Namun sejumlah pencapaian seperti menembus babak 16 besar Piala Asia dan semifinal Piala Asia U-23 membuat Shin dianggap cukup berhasil.

Rekam jejak Shin Tae-yong menjadi inspirasi bagi Yeom Ki-hoon yang saat ini melatih klub Liga 2 Korea Selatan Suwon Bluewings. Yeom mengatakan, Shin adalah salah satu dari dua sosok pelatih yang ingin ditiru olehnya.

Topik Menarik