Media Vietnam Akui Timnas Vietnam Jauh Lebih Jelek ketimbang Timnas Brunei Darussalam Usai Dibantai Timnas Indonesia

Media Vietnam Akui Timnas Vietnam Jauh Lebih Jelek ketimbang Timnas Brunei Darussalam Usai Dibantai Timnas Indonesia

Terkini | okezone | Jum'at, 29 Maret 2024 - 13:34
share

MEDIA asal Vietnam, Soha VN secara mengejutkan mengakui Tim Nasional (Timnas) Vietnam jauh lebih jelek ketimbang Timnas Brunei Darussalam usai dibantau Timnas Indonesia . Sebab menurut media Vietnam tersebut, saat ini tim berjuluk Golden Star Warriors itu merupakan tim paling buruk di kawasan Asia Tenggara (ASEAN).

Kekalahan 0-3 yang baru saja dirasakan Timnas Vietnam saat menyambut Timnas Indonesia di Stadion My Dinh, Hanoi, pada 26 Maret 2024, menambah catatan buruk tim yang baru saja memecat pelatih Philippe Troussier tersebut. Setidaknya dari 11 laga terakhir, Vietnam menjadi salah satu tim yang menelan kekalahan terbanyak di antara negara kawasan ASEAN lainnya.

Tepatnya dari 11 laga terakhir itu, Vietnam hanya mengantogi satu kemenangan saja. Jelas itu menjadi catatan yang sangat buruk untuk tim sekelas Vietnam.

Tak heran Soha pun mengkritik kinerja Timnas Vietnam. Soha bahkan membandingkan pencapaian Brunei Darussalam yang baru saja menang atas Vanuatu yang secara ranking FIFA berbeda 24 peringkat.

Dalam 11 laga terakhir tidak ada tim yang kalah lebih banyak dari Vietnam. Usai tumbang melawan Timnas Indonesia di kandang, Golden Star Warriors tercatat cuma menang 1 kali dan kalah 10 kali dari 11 laga terakhir mereka, bunyi keterangan media Vietnam, Soha, Jumat (29/3/2024).

Untuk 7 laga terakhir Vietnam, mereka kalah sebanyak 7 kali. Bahkan kekalahan itu berakhir dengan skor besar, seperti 0-6 saat dibantai Korea Selatan dan 0-3 kala melawan Timnas Indonesia, tambah Soha.

Topik Menarik