Polri Tegaskan Loyal di Bawah Presiden, Siap Terima Kritik dan Berbenah Total
JAKARTA – Polri memastikan akan terus menyerap aspirasi, saran, dan kritik dari masyarakat. Hal tersebut dijadikan fondasi kuat untuk melakukan perbaikan serta meningkatkan kualitas pelayanan ke depan.
Kadiv Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho mengungkapkan, Korps Bhayangkara menerima seluruh dukungan dari elemen masyarakat terkait kedudukan Polri di bawah Presiden. Menurutnya, hal itu merupakan bentuk amanah bagi Polri untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Sandi juga menyebutkan, bahwa dukungan tersebut menjadi energi tambahan bagi Polri untuk menjalankan mandat konstitusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
“Polri menyampaikan ungkapan rasa terima kasih yang sangat mendalam serta apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh elemen masyarakat. Dukungan ini akan kami jadikan dasar untuk terus berkomitmen melakukan perbaikan, meningkatkan layanan, dan mengoptimalkan kinerja dalam rangka melindungi, mengayomi, serta melayani masyarakat,” kata Sandi dalam jumpa pers di Gedung Humas Polri, Jakarta Selatan, Kamis (29/1/2026) malam.
Sandi menekankan, bahwa sesuai arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Polri saat ini tengah berada dalam fase transformasi besar-besaran. Institusi kepolisian tidak hanya fokus pada pengamanan, tetapi juga membuka ruang seluas-luasnya bagi masukan serta kritik konstruktif dari publik.
Langkah tersebut dilakukan guna memastikan tata kelola kepolisian semakin transparan dan akuntabel, sejalan dengan semangat reformasi yang menjadi harapan seluruh rakyat Indonesia.
“Sebagaimana tagline Polri untuk masyarakat, kami berkomitmen dan siap untuk terus bekerja keras. Kami terus melakukan perbaikan tata kelola agar menjadi institusi yang diharapkan oleh masyarakat,” ujar Sandi.
Menurut Sandi, loyalitas Polri di bawah kepemimpinan Presiden merupakan harga mati demi mendukung agenda pembangunan bangsa. Polri akan tetap menjadi garda terdepan dalam menjaga stabilitas nasional agar program-program unggulan pemerintah dapat berjalan dengan lancar.
Lebih lanjut, Sandi memastikan bahwa sinergi antara Polri dan masyarakat merupakan kunci utama dalam menjaga kedaulatan serta kedamaian di Tanah Air.
“Polri akan terus loyal dan bekerja sama secara maksimal di bawah Presiden Republik Indonesia untuk mendukung program-program unggulan dalam rangka pembangunan bangsa dan negara,” tutup Sandi.










