Soroti Angka Pernikahan Turun Sejak 2013, Atalia: Saya Bukan Contoh!

Soroti Angka Pernikahan Turun Sejak 2013, Atalia: Saya Bukan Contoh!

Nasional | okezone | Rabu, 28 Januari 2026 - 19:36
share

JAKARTA - Anggota Komisi VIII DPR Atalia Praratya menanggapi tren angka pernikahan yang turun dari tahun ke tahun. Menurutnya, keputusan bercerainya dengan mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil itu bukanlah contoh dalam kaitan ini.

Demikian diungkapkan Atalia saat sesi pendalaman di rapat kerja Komisi VIII DPR bersama Kementerian Agama (Kemenag) di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (28/1/2026).

“Apa yang terjadi, tentu...apa yang terjadi pada saya tentu bukan menjadi contoh begitu ya,” kata Atalia.

“Tapi yang terjadi saat ini harus menjadi perhatian bagi kita semua bahwa ternyata terkait dengan angka pernikahan ini ternyata terus turun sejak 2013,” ujarnya melanjutkan.

Politikus Partai Golkar itu memaparkan data terbaru periode 2021 hingga 2024 angka pernikahan turun 15,1 persen. Menurutnya, ada perubahan signifikan dalam pola pembentukan keluarga.

“Kita tidak mau seperti Korea Selatan misalkan, ini Korea Selatan ini turun sebanyak 40 persen. Kemudian juga Jepang turunnya 21,1 persen. China juga 20 persen,” tuturnya.

 

Di sisi lain, Atalia juga mengapresiasi langkah Kemenag dalam program pranikah seperti tepuk sakinah maupun persiapan calon pengantin. Meski begitu, ia menilai ketahanan mempertahankan rumah tangga juga tak kalah penting.

“Nampaknya ketahanan keluarga juga menjadi penting. Supaya betul-betul khususnya anak muda kita, mereka memiliki istilahnya pembekalan yang baik, begitu,” pungkasnya.

Topik Menarik