Dikalahkan AC Milan, Jose Mourinho Kecewa Kepimpinan Wasit

Dikalahkan AC Milan, Jose Mourinho Kecewa Kepimpinan Wasit

Nasional | limapagi.id | Jum'at, 7 Januari 2022 - 07:20
share

LIMAPAGI- Pelatih AS Roma, Jose Mourinho kecewa dengan kinerja wasit saat melawan AC Milan di pekan ke-20 Serie A 2021-2022. AS Roma menyerah 1-3 dari Milan, di Stadion San Siro, Jumat, 7 Januari 2022.

Gol dari Milan dicetak oleh, Oliviero Giroud melalui penalti di menit delapan, Junior Messias (17\') dan Rafael Leao (82\'). Sedangkan Tammy Abraham menjadi pencetak gol satu-satunya bagi Roma.

Dalam laga tersebut, dua pemain Roma diberi kartu merah oleh wasit. Rick Karsdrop (74\') dan Gianluca Mancini (90+2).

Terlepas dari kecewa dengan penampilan wasit, Mourinho juga mengakui, jika penampilan anak asuhnya kurang memuaskan.

"Kami masih dalam permainan, bahkan ketika tertinggal 2-0. Tapi saat Rick Karsdorp diberi kartu merah, maka pertandingan berakhir," kata Mourinho dikutip dari Football-Italia.

"Karena itu, kinerjanya berada di level yang kurang bagus. Jika melihat dua gol pembuka, kami memberikan bola dengan sangat mudah. Saya benar-benar tidak menyukai wasit dan tim saya hari ini," tambahnya.

Menurut pelatih asal Portugal ini, salah satu kinerja wasit yang kurang memuaskan adalah saat Tammy Abraham menyentuh bola dengan tangan. Namun, Mourinho mengatakan, itu tidak gerakan tangan yang tidak disengaja.

"Kualitasnya wasit dan VAR kurang bagus. Saya melihat Tammy menggerakan lengannya, tapi itu tidak disengaja. Jika ini diberikan penalti, maka seharusnya Zaniolo dan Ibanez juga diberikan penalti. Berikan ketiganya, jangan hanya satu," jelasnya.

Akhir pekan nanti, Roma akan berhadapan dengan Juventus. Tentu saja ini cukup berat bagi Mourinho karena Karsdorp, Gianluca Mancini dan Bryan Cristante absen.

"Kami ingin keputusan yang adil, inilah mengapa saya menilai wasit kurang bagus. Kami tidak beruntung dengan wasit, karena tidak memiliki karakter," katanya.

Topik Menarik