Fajar/Fikri Lolos ke Perempat Final Malaysia Open 2026, Siap Balas Dendam ke Rankireddy/Shetty

Fajar/Fikri Lolos ke Perempat Final Malaysia Open 2026, Siap Balas Dendam ke Rankireddy/Shetty

Olahraga | inews | Kamis, 8 Januari 2026 - 19:02
share

KUALA LUMPUR, iNews.id – Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri melangkah ke perempat final Malaysia Open 2026 setelah menaklukkan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh pada babak 16 besar. Ganda putra Indonesia unggulan keenam itu menang dua gim langsung dengan skor ketat 21-19, 21-19 di Axiata Arena, Kamis (8/1/2026).

Sejak awal pertandingan, duel berjalan dengan tempo tinggi dan tensi kuat. Fajar/Fikri tampil agresif, namun pasangan Chinese Taipei memberi perlawanan sengit hingga poin-poin akhir di setiap gim.

Kemenangan ini menjadi penanda penting konsistensi Fajar/Fikri di turnamen level Super 1000. Tekanan lawan dan kondisi lapangan tidak membuat mereka kehilangan fokus pada momen krusial.

Fajar mengakui laga tersebut berjalan sulit sejak awal. Dia bersyukur bisa menyelesaikan pertandingan tanpa kendala fisik dan memastikan tiket delapan besar.

“Alhamdulillah bersyukur bisa diberi kelancaran, kemenangan juga tanpa cedera. Yang pasti permainan hari ini tidak mudah, kami juga sudah mengeluarkan kemampuan terbaik kami,” ujar Fajar, dikutip dari rilis PBSI kepada iNews.id.

Fajar juga menyoroti kondisi lapangan yang terasa berbeda dibanding hari sebelumnya. Perubahan tersebut berdampak langsung pada pola permainan dan efektivitas serangan.

“Tapi memang laju shuttlecock hari ini berbeda dengan hari sebelumnya. Tidak tahu berbeda court atau apa, tapi saya rasa lebih berat ya. Beberapa kali bola-bola smash juga bisa dikembalikan mereka. Di samping itu memang kami juga harus menambah kekuatan otot,” lanjut dia.


Siap Tantang Ganda India di Perempat Final

Menatap laga berikutnya, Fajar/Fikri sudah ditunggu tantangan besar. Mereka akan berhadapan dengan pasangan India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty yang dikenal memiliki kecepatan dan kekuatan pukulan luar biasa.

“Makin ke sini lawan semakin tidak mudah ya. Besok melawan pasangan India (Rankireddy/Shetty) yang mempunyai speed and power yang luar biasa. Terakhir kami kalah di bulan lalu di World Tour Finals, pastinya kami ingin membalas kekalahan,” kata Fajar.

Dia menegaskan faktor kondisi fisik menjadi perhatian utama jelang laga berat tersebut. Pemulihan maksimal dinilai krusial setelah pertandingan yang menguras tenaga.

“Semoga besok kami bisa menampilkan yang terbaik. Dan yang pasti kami harus menjaga kondisi dengan baik, recovery yang baik karena cukup menguras tenaga pertandingan hari ini,” tambah dia.

Fikri juga mengakui pasangan Chinese Taipei tampil solid dan memberi tekanan hingga akhir laga. Dia menilai daya juang lawan menjadi salah satu faktor pertandingan berjalan ketat.

“Memang tadi sempat menguasai di lapangan hanya memang lawan juga bermain sangat baik, sangat bagus,” ujar Fikri.

Fikri menilai karakter permainan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh kali ini berbeda dibanding pertemuan sebelumnya. Perubahan pola membuat duel menjadi lebih berbahaya.

“Dan mereka pun daya juangnya ok, sudah ketinggalan beberapa poin tetap selalu berusaha untuk mengejar dan itu juga cukup berbahaya. Sangat berbeda sih dari pola permainan sebelumnya ketika kami bertemu di Australian Open,” lanjut dia.

Lolosnya Fajar/Fikri ke perempat final menjaga peluang Indonesia melangkah lebih jauh di Malaysia Open 2026. Duel melawan Rankireddy/Shetty pun diprediksi menjadi salah satu laga paling dinanti pada babak delapan besar.

Topik Menarik