Deretan Penyanyi Indonesia Bersinar di Ajang Musik Internasional, Ada Mantan Pengamen Juara di Italia
JAKARTA, iNews.id – Sejumlah penyanyi Indonesia berhasil menorehkan prestasi membanggakan di ajang musik internasional. Latar belakang mereka pun beragam, mulai dari jebolan ajang pencarian bakat dalam negeri hingga sosok yang memulai karier dari jalanan sebagai pengamen.
Perjuangan panjang dan kerja keras membawa mereka melangkah jauh, bahkan mampu bersaing dengan talenta dari berbagai negara. Setelah era kejayaan Asia Bagus di tahun 1990-an, nama-nama berikut menjadi bukti bahwa penyanyi Indonesia tetap punya tempat di panggung dunia.
Claudia Emmanuela Santoso
Nama Claudia Emmanuela Santoso sempat menjadi sorotan internasional saat mengikuti The Voice of Germany musim ke-9. Penyanyi kelahiran Cirebon, 27 Oktober 2000 ini menunjukkan konsistensi dan kualitas vokal yang luar biasa sepanjang kompetisi.
Kegigihannya membuahkan hasil manis. Claudia berhasil keluar sebagai juara The Voice of Germany 2019, sekaligus mengharumkan nama Indonesia di industri musik Eropa.
Eki Cahyadi
Eki Cahyadi Kam atau yang akrab disapa Eki Cahyadi memiliki kisah perjuangan yang inspiratif. Berawal sebagai pengamen jalanan, Eki membuktikan bahwa mimpi besar bisa diraih siapa saja yang mau berusaha.
Pada 2020, ia mencetak sejarah dengan menjuarai ajang All Together Now Italia musim ketiga. Prestasi tersebut menjadikannya orang Asia pertama yang meraih gelar juara di kompetisi tersebut.
Fatimah Zahratunnisa
Fatimah Zahratunnisa juga mencatatkan prestasi gemilang di kancah internasional. Ia berhasil menaklukkan 11 peserta dari berbagai negara dalam kontes I Can Sing in Japanese pada 2015.
Kisahnya kembali viral pada awal 2023 setelah Fatimah mengungkap pengalaman dikenai pajak oleh petugas bea cukai saat membawa pulang piala kemenangan. Meski begitu, prestasinya tetap menjadi bukti kemampuan penyanyi Indonesia di tingkat global.
Lyodra Ginting
Lyodra Ginting dikenal luas usai menjadi juara Indonesian Idol musim ke-10. Namun, prestasi internasionalnya sudah dimulai jauh sebelum itu.
Pada 2017, Lyodra sukses menjuarai Sanremo Junior di Italia untuk kategori usia 13–15 tahun. Ia mengungguli peserta dari sembilan negara lain dan mengibarkan nama Indonesia di kompetisi musik bergengsi tersebut.
Putri Ariani
Putri Ariani mencuri perhatian dunia lewat penampilannya di America’s Got Talent musim ke-18. Dalam audisi, ia membawakan lagu ciptaannya sendiri berjudul Loneliness yang sukses memukau para juri.
Momen tak terlupakan terjadi saat Simon Cowell memberikan Golden Buzzer setelah Putri menyanyikan lagu Sorry Seems to Be the Hardest Word. Putri Ariani akhirnya menutup perjalanannya di ajang tersebut sebagai juara keempat, sekaligus memperkuat eksistensi penyanyi In donesia di panggung internasional.




