Gelar RUPST Perdana, RATU Bagikan Dividen Tunai Rp108 Miliar
IDXChannel – PT Raharja Energi Cepu Tbk (RATU) memutuskan untuk membagikan dividen tunai Rp108 miliar dari laba bersih tahun buku 2024. Jumlah itu setara dengan Rp40 per saham.
Direktur Utama RATU Alexandra Sinta Wahjudewanti mengatakan, dengan alokasi dividen sebesar 46 persen dari laba bersih 2024, perseroan menunjukkan keseriusannya dalam menjaga keseimbangan antara memberikan imbal hasil yang menarik kepada pemegang saham dan memastikan alokasi dana yang optimal untuk mendukung ekspansi dan investasi berkelanjutan.
"Dividen ini juga memperlihatkan konsistensi perseroan dalam menciptakan nilai bagi para pemegang saham, meskipun menghadapi dinamika industri yang terus berubah," ujarnya dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) untuk Tahun Buku 2024 di Thamrin Nine Ballroom, Chubb Square, Jakarta Pusat, Rabu (30/4/2025).
Lebih lanjut, kata Alexandra, keputusan ini mencerminkan komitmen perseroan dalam memberikan nilai tambah kepada para pemegang saham. Pembagian dividen ini merupakan bagian dari komitmen perseroan yang telah disampaikan di prospektus pada saat penawaran umum perdana perseroan.
Berikut adalah jadwal pembagian dividen perseroan:
- Recording date: 15 Mei 2025
- Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 8 Mei 2025
- Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 9 Mei 2025
- Cum Dividen di Pasar Tunai: 15 Mei 2025
- Ex Dividen di Pasar Tunai: 16 Mei 2025
- Pembayaran Dividen: 4 Juni 2025.
Sebagai informasi, RUPST ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan oleh RATU sebagai perusahaan publik, setelah resmi mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia pada 8 Januari 2025.
(Dhera Arizona)










