Ingin Pernikahan Langgeng Hingga Maut Memisahkan? Ikuti Kiat-kiat Ini

Ingin Pernikahan Langgeng Hingga Maut Memisahkan? Ikuti Kiat-kiat Ini

Gaya Hidup | herstory | Kamis, 20 Januari 2022 - 20:00
share

Pasti tiap orang mendambakan hubungan yang langgeng hingga maut memisahkan. Namun, pada kenyataannya, memiliki hubungan yang langgeng gak semudah yang dibayangkan. Banyak aral melintang, banyak pula unak berduri yang kerap jadi penghalang.

Lantas, bagaimana caranya agar hubungan tetap langgeng? Sejumlah kiat ini bisa kamu terapkan sesuai keadaan.

Pertama , kamu perlu mendasari hubungan dengan saling memaafkan. Gak dapat dipungkiri, konflik dan salah paham mungkin saja terjadi. Solusi yang paling mudah adalah keikhlasan hati untuk meminta maaf.

Konflik mungkin tidak serta merta hilang. Setidaknya, konflik mereda. Selama masih ada kata meminta dan memberi maaf, hubungan dapat terus berjalan.

Kedua , membina hubungan yang variatif. Terkadang dalam pernikahan sangat mudah menemukan area abu-abu di mana semuanya terasa berulang-ulang, terprediksi, tidak menarik, dan membosankan. Nah, saat keadaan seperti itu mulailah mencari variasi dalam hubungan.

Kamu dan pasangan harus dalam keadaan memerlukan sebuah petualangan yang membuat rasa tertantang dalam berpasangan terus terjaga. Petualangan yang dimaksud mungkin saja dengan aktivitas baru atau hobi baru. Bisa pula dengan sesekali traveling plus ganti suasana.

Ketiga , menjaga keintiman hubungan. Pernikahan yang tidak memiliki kehidupan seks yang baik umumnya dilanda ketidakbahagiaan. Itulah sebabnya keintiman -termasuk seks- perlu dijaga.

Topik Menarik