Plaza Indonesia (PLIN) Gelar RUPSLB 20 Februari 2026, Ini Agendanya
IDXChannel - PT Plaza Indonesia Realty Tbk (PLIN) berencana menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 20 Februari 2026. Sejumlah agenda yang akan dibahas di dalam rapat pun telah disiapkan.
Dilansir dari keterbukaan informasi BEI, Kamis (29/1/2026), ada dua yang agenda yang akan dibahas oleh perseroan bersama para pemegang saham dalam RUPSLB.
Pertama, pengalihan saham hasil pembelian kembali melalui mekanisme pengurangan modal yaitu sebanyak-banyaknya 0,40 persen dari modal disetor perseroan atau maksimum sebanyak 14.246.270.
Kedua, persetujuan atas penjaminan sebagian besar harta kekayaan (aset) perseroan dalam satu transaksi atau beberapa transaksi baik yang berkaitan satu sama lain maupun yang tidak berkaitan, sesuai dengan ketentuan Pasal 12 ayat (4) Anggaran Dasar perseroan, dan atas pemberian kuasa dan wewenang dengan hak substitusi kepada Direksi perseroan untuk melaksanakan atau terkait dengan penjaminan tersebut.
Pemegang saham yang berhak hadir atau diwakili dalam rapat adalah pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) perseroan atau pemegang saham dalam penitipan kolektif di PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada Rabu, 28 Januari 2026 sampai dengan pukul 16.00 WIB.
RUPSLB akan digelar di Room B, Multi Function Hall Level 2 Plaza Indonesia Shopping Centre Jalan MH Thamrin Kav. 28-30, Jakarta Pusat.
(Dhera Arizona)









