Ammar Zoni akan Laporkan Pihak yang Sebut Dirinya Tak Mampu Menafkahi Anak

Ammar Zoni akan Laporkan Pihak yang Sebut Dirinya Tak Mampu Menafkahi Anak

Berita Utama | okezone | Rabu, 27 Maret 2024 - 08:50
share

JAKARTA - Ammar Zoni akan mengambil tindakan tegas terkait isu yang menyebut dirinya tidak mampu membayar nafkah ke anak. Melalui kuasa hukumnya, Jon Mathias, Ammar mengaku siap menempuh jalur hukum.

"Kalau berita ini berlarut-larut di media seperti menjustifikasi Ammar tidak mampu bayar nafkah, tentu akan ada langkah hukum tegas dari kami selanjutnya," ujar Jon Mathias kepada awak media belum lama ini.

Bukan tanpa alasan, Jon mengklaim punya bukti konkret soal membayar nafkah yang dilakukan kliennya tiap bulan. Bahkan, Ammar disebut sudah membayar nafkah sesuai putusan Pengadilan Agama (PA) Depok yakni senilai Rp10 juta per bulan.

"Karena kami punya bukti bukti bahwa nafkah yang Rp10 juta itu telah berjalan sejak Januari 2024 yang diterima Irish berupa tunai melalui adiknya," jelas Jon Mathias.

Ammar Zoni akan laporkan pihak yang menyebutnya tak mampu menafkahi anak (Foto: Okezone)

Jon lalu menyampaikan pesan khusus kepada kuasa hukum Irish Bella, Abdullah Emile Oemar Alamudy, yang semula menyebut sang aktor tak mampu membayar nafkah anak.

Dia meminta pihak sebelah untuk bijak dalam memberikan pernyataan di ruang publik.

"Jadi kami minta kepada rekan Emile yang juga mantan pengacaranya Ammar, coba lah kita sama-sama menjaga hubungan dengan mantan klien itu mengacu pada kode etik advokat, pasti beliau paham bagaimana kita bersikap terhadap mantan klien," paparnya.

"Untuk itu karena bulan suci ramadan kita sama-sama menjalankan ibadah bulan suci ramadan, baik Ammar, Irish, mari kita menjalankan ibadah puasa ini tidak lagi menjustifikasi yang tidak benar," tandasnya.

Topik Menarik