Gerhana Bulan Penumbra Terjadi Hari Ini, Catat Waktunya! 

Gerhana Bulan Penumbra Terjadi Hari Ini, Catat Waktunya! 

Berita Utama | inews | Senin, 25 Maret 2024 - 06:10
share

JAKARTA, iNews.id - Gerhana Bulan Penumbra akan terjadi hari ini (25/3/2024) dan dapat dilihat di Indonesia. Jam berapa Gerhana Bulan Penumbra terjadi?

Gerhana Bulan adalah peristiwa terhalanginya cahaya Matahari oleh Bumi, sehingga tidak semunya sampai ke Bulan. Sementara itu, Gerhana Bulan Penumbra terjadi saat posisi Matahari- Bumi- Bulan sejajar.

Posisi sejajar Matahari-Bumi-Bulan membuat Bulan hanya masuk ke bayangan penumbra Bumi. Akibatnya, saat puncak gerhana terjadi, Bulan terlihat lebih redup dari saat purnama.

Beruntung peristiwa Gerhana Bulan Penumbra pada 25 Marer 2024 dapat diamati di Indonesia. Lantas kapan waktu Gerhana Bulan Penumbra akan terlihat?

Waktu Gerhana Bulan Penumbra

Gerhana Bulan Mulai

04.50.58 UT
11.50.58 WIB
12.50.58 WITA
13.50.58 WIT

Puncak Gerhana

07.12.48 UT
14.12.48 WIB
15.13.48 WITA
16.12.48 WIT

Gerhana Berakhir

09.34.38 UT
16.34.38 WIB
17.34.38 WITA
18.34.38 WIT


Seluruh proses gerhana dapat dilihat di sebagian besar Amerika dan Kanada. Proses gerhana pada saat Bulan terbit dapat diamati di sebagian kecil Asia, sebagian Australia, Selandia Baru, dan sebagian kecil Rusia.

Proses pada saat Bulan terbenam dapat diamati di sebagian Eropa dan Afrika. Gerhana ini tidak akan dapat diamati di sebagian besar Asia, sebagian Australia, sebagian besar Rusia, sebagian Afrika, dan sebagian Eropa.

Menurut situs BMKG, Gerhana Bulan Penumbra pada 25 Maret 2024 adalah anggota ke 64 dari 71 anggota pada seri Saros 113. Gerhana Bulan sebelumnya yang berasosiasi dengan gerhana ini adalah Gerhana Bulan Penumbra 14 Maret 2006.

Adapun gerhana Bulan yang akan datang yang berasosiasi dengan Gerhana Bulan ini adalah Gerhana Bulan Penumbra 5 April 2042 yang juga akan dapat diamati dari Indonesia.

Topik Menarik