Identitas Korban Kecelakaan Harley Davidson di Probolinggo Terungkap, Dokter RSUD Grati dan Istrinya

Identitas Korban Kecelakaan Harley Davidson di Probolinggo Terungkap, Dokter RSUD Grati dan Istrinya

Terkini | probolinggo.inews.id | Senin, 29 April 2024 - 13:40
share

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Dua orang meninggal dalam kecelakaan yang melibatkan moge Harley Davidson dan mobil Toyota Innova di jalur pantura Probolinggo, tepatnya di Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, pada hari Minggu (28/4/2024). Kedua korban, yang merupakan anggota rombongan moge, meninggal di tempat kejadian.

Informasi yang diperoleh menyebutkan bahwa kedua korban yang tewas dalam kecelakaan moge adalah pasangan suami istri. 

Mereka adalah Abdul Aziz, seorang dokter spesialis ortopedi yang bekerja di RSUD Grati, Kabupaten Pasuruan, dan istrinya yang bernama Erysha Kartika. Mereka adalah anggota dari Pasuruan Motor Besar Community (PMBC).

"Saat kecelakaan terjadi, moge dan mobil Innova berhadapan. Ada dua orang yang meninggal, yakni suami istri," ujar Salam, seorang warga setempat, pada hari Minggu (28/4/2024).

Menurutnya, saat kecelakaan terjadi, moge sedang melaju dengan kecepatan tinggi, mencapai lebih dari 100 km/jam. Diduga pengendara moge tidak dapat mengendalikan kendaraannya ketika ada sepeda motor Nmax di depannya yang hendak menyeberang.

 

"Moge itu melaju sangat cepat, whoosh. Jadi, ketika hendak menghindari sepeda motor, korban memilih untuk berbelok ke kanan dan bertabrakan dengan Innova yang datang dari arah berlawanan," katanya.

Moge yang terlibat dalam kecelakaan merupakan bagian dari rombongan salah satu komunitas di Pasuruan. Korban bersama rombongannya sedang dalam perjalanan dari Banyuwangi menuju Pasuruan.

Kanit Patroli Satlantas Polres Probolinggo, Iptu Tohari, mengatakan bahwa hingga saat ini polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut. 

Sementara itu, dua moge yang mengalami kerusakan di bagian depan telah dievakuasi menggunakan towing.

"Informasi sementara menunjukkan bahwa moge tersebut berusaha menghindar, tetapi pada saat itu korban memilih untuk berbelok ke kanan dan bertabrakan dengan mobil Innova," katanya.

Topik Menarik